SUKABUMIUPDATE.com - Kabar gembira datang bagi penggemar drama Korea Study Group. Hwang Min Hyun dipastikan akan kembali membintangi Season 2 dari drama original TVING tersebut. Kepastian ini diumumkan langsung oleh tim produksi pada 27 Januari, sekaligus mengonfirmasi bahwa Minhyun akan kembali memerankan karakter utama, Youn Ga Min.
Hwang Min Hyun disebut menjadi salah satu faktor kunci di balik kesuksesan Study Group musim pertama. Setelah menyelesaikan wajib militernya pada Desember lalu, aktor sekaligus idol ini memilih Study Group Season 2 sebagai proyek comeback pertamanya, yang langsung menarik perhatian publik.
Tim produksi menyampaikan keyakinan mereka terhadap kelanjutan cerita di musim kedua. Menurut mereka, Hwang Minhyun telah memiliki pemahaman yang sangat mendalam terhadap karakter Youn Ga Min. Penonton pun dijanjikan akan melihat sisi baru Ga Min yang belum banyak dieksplor di Season 1, termasuk alasan kuat di balik obsesinya untuk berprestasi secara akademik serta berbagai dilema yang harus ia hadapi. Tak hanya itu, Season 2 juga akan menampilkan adegan aksi yang lebih spektakuler.
Baca Juga: Sinopsis Kuyank, Film Horor dengan Nuansa Sosok Mistis Khas Kalimantan
Drama Study Group sendiri diadaptasi dari webtoon populer dengan judul yang sama. Ceritanya mengikuti Youn Ga Min, seorang siswa SMA yang bercita-cita unggul dalam akademik, tetapi justru memiliki bakat luar biasa dalam bertarung. Bersekolah di SMA Yuseong Technical High School yang dikenal sebagai salah satu sekolah terburuk Ga Min membentuk sebuah kelompok belajar dan terjun ke kerasnya dunia persaingan ujian masuk perguruan tinggi.
Kesuksesan Study Group tak hanya terasa di Korea Selatan. Drama ini berhasil masuk Top 5 di lebih dari 140 wilayah di platform Viki, membuktikan popularitas dan daya tariknya di tingkat global.
Mengacu pada keterangan dari perusahaan produksi webtoon YLAB, Season 2 akan menghadirkan konflik yang jauh lebih besar. Youn Ga Min bersama para anggota study group yang kini semakin solid akan menghadapi kekuatan jahat berskala besar yang mengancam tidak hanya SMA Yuseong, tetapi juga para siswa di seluruh negeri. Aksi yang disajikan dijanjikan akan lebih intens dan memberikan kepuasan emosional bagi penonton.
Dengan kembalinya Hwang Min Hyun dan cerita yang semakin berkembang, Study Group Season 2 menjadi salah satu drama yang paling dinantikan.
Baca Juga: Sinopsis Sebelum Dijemput Nenek: Film Horor Komedi yang Dibintangi Angga Yunanda
Sumber: Soompi
Editor : Silvi Maharani