Sukabumi Update

Film Dokumenter Pamela Anderson Siap Digarap Netflix

SUKABUMIUPDATE.com - Netflix berencana akan menggarap film dokumenter yang berfokus pada kehidupan bintang Baywatch, Pamela Anderson.

Dilansir dari The Hollywood Reporter, Netflix membuat pernyataan jika pihaknya siap untuk menceritakan kisah hidup PAmela Anderson dalam sebuah Film Dokumenter pada Kamis, 3 Maret 2022.

Film ini nantinya bakal menyuguhkan arsip dan materi jurnal tentang Pamela Anderson. Seperti dikutip dari Suara.com, dipastikan kedua hal itu belum pernah dilihat sebelumnya oleh publik.

Pamela Anderson sendiri menulis sebuah catatan khusus untuk film dokumenternya mendatang.

photoPamela Anderson - (Wikipedia)

"Hidupku/ Seribu ketidaksempurnaan/ Sejuta kesalahan persepsi/ Jahat, liat dan hilang/ Tidak ada yang bisa dihayati/ Aku hanya bisa mengejutkanmu/ Bukan korban, tapi seorang yang selamat/ Dan hidup untuk menceritakan kisah nyata," kata Anderson.

Duduk di bangku sutradara untuk film ini adalah Ryan White yang dikenal lewat "The Case Against 8" dan "Ask Dr. Ruth". Sementara produsernya antara lain Jessica Hargrave, Julia Nottingham, White, dan putra Anderson, Brandon Thomas Lee. Produser Josh Braun juga bakal dilibatkan.

Kapan film dokumenter tersebut diproyeksikan tayang, Netflix belum memberitahunya.

Baca Juga :

Sumber: Suara.com

Editor : Noity

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI