Sukabumi Update

Dapat Sambutan Positif, Film Musikal Melodialog Ditonton 600 Ribu Kali Dalam Sepekan

SUKABUMIUPDATE.com - Film pendek yang diberi judul Melodialog merupakan sebuah film yang dirilis oleh kelompok paduan suara Batavia Madrigal Singer. 

Film tersebut digarap bertujuan untuk memberikan sebuah motivasi kepada anak muda.

Bahkan film ini mendapatkan sambutan positif dan sudah ditonton lebih dari 600 ribu kali dalam sepekan.

Melodialog diperankan oleh para anggota Batavia Madrigal Singer. Tidak itu saja, lagu-lagu dalam film ini juga digubah langsung oleh mereka.

Avip Priatna selaku music director dalam film ini mengatakan bahwa salah satu hal yang ingin disampaikannya melalui musik di film ini adalah tentang aktualisasi diri serta pentingnya berkarya sesuai minat.

photoCuplikan Film Melodialog - (YouTube Batavia Madrigal Singers)</span

"Ketika membuat dan mengarahkan lagu-lagu di balik film Melodialog, salah satu hal yang terus-menerus saya pikirkan dan ingin sampaikan ke generasi muda adalah betapa penting dan nikmatnya menjadi diri sendiri dalam pengertian positif," kata Avip Priatna, saat acara gala premier film Melodialog di Jakarta, baru-baru ini yang dikutip oleh suara.com.

Avip Priatna juga tak lupa berpesan kepada anak muda untuk tidak ragu menunjukkan bakat dan mengaktualisasikan diri ke masyarakat.

"Kita bisa dan dapat bebas mengaktualisasikan diri dan berkarya sesuai minat dan kemampuan kita," tutur Apiv.

Film pendek bertema musikal bisa dibilang masih sangat jarang dan Melodialog pun mendapat sambutan positif dari warganet. 

Di kolom komentar YouTube misalnya, banyak yang memuji sajian musik serta penggarapan film ini.

"Film pendek musikal garapan Batavia Madrigal Singers ini megang banget sih audio-visualnya," kata akun @djaycoholyc.

"Berbicara tentang mimpi, keraguan, melanjutkan hidup. Semua penceritaan disampaikan lewat elemen musikal yang diiringi suara para pemain yang merdu. Bagus," ujar akun @Nabilnurfa.

"Senang sekali bisa menonton ini (Melodialog), sambil berharap lebih banyak opera-operan yang ditampilkan. 

Musik dan tari memang sangat menghibur hati dan membangkitkan rasa kagum. Ada nasihatnya lagi, hebat. Terima kasih," tutur pemilik akun Wuhaiyan Pag.

Untuk kamu yang ingin menonton film pendek itu silahkan kunjungi lama YouTube Batavia Madrigal Singers ya! Selamat menyaksikan!

Baca Juga :

SUMBER: SUARA.COM

Editor : Reza Nurfadillah

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI