Sukabumi Update

Resep Nasi Goreng Gila Keju, Menu Sarapan Mengenyangkan!

SUKABUMIUPDATE.com - Bingung membuat menu untuk sarapan hari ini? Yuk cobain resep nasi goreng gila keju yang dijamin mengenyangkan karena berbagai toping yang ada didalamnya.

Untuk rasanya tidak perlu dipertanyakan ya, karena dijamin lezat dan bikin ketagihan deh.

Yuk langsung saja simak cara membuatnya seperti yang kami rangkum dari YouTube chef Devina Hermawan.

Baca Juga :

Resep Nasi Goreng Gila Keju (untuk 2 porsi)

photoNasi Goreng Gila Keju - (YouTube Devina Hermawan)</span

Bahan Bumbu Halus:

  • 5 siung bawang putih
  • 7 siung bawang merah
  • 2 butir kemiri
  • 1 sachet terasi / kecap ikan / ebi, opsional
  • Minyak, secukupnya

Bahan Nasi Goreng:

  • 250 gr nasi
  • 2 sdm bumbu halus
  • 1 sdm saus tiram
  • 1 sdm kecap manis
  • ½ sdm saus tomat
  • ¼ sdt merica
  • ½ sdt garam
  • ½ sdt kaldu / penyedap

Tumisan Nasi Gila:

  • 2 sdm bumbu halus
  • 4-5 buah bakso, iris
  • 2-3 buah sosis, iris
  • 2 butir telur
  • ½ buah tomat, iris
  • 1 batang daun bawang, iris
  • 5 buah cabai rawit, iris
  • 1 ½ sdm saus tiram
  • 2 sdm kecap manis
  • ½ sdm kecap asin / maggi / raja rasa
  • ½ sdm saus sambal
  • ½ sdm saus tomat
  • ½ sdt kaldu / penyedap
  • ¼ sdt merica
  • 1-2 batang sawi hijau, iris
  • 1 lembar kol, iris

Bahan Pelengkap:

  • MEG Slice Melt
  • Timun iris
  • Kerupuk

Langkah Membuat:

  1. Blender bumbu halus
  2. Cuci bersih sayuran dengan Secret Clean Baby Liquid Cleanser
  3. Panaskan pan, tumis bumbu halus sampai kering
  4. Masukkan nasi dan bahan lainnya, aduk rata
  5. Untuk tumisan nasi gila, panaskan minyak secukupnya lalu masukkan telur, aduk 
  6. Masukkan bumbu halus bakso, sosis, tomat, cabai rawit, dan daun bawang, tumis kembali
  7. Masukkan saus tiram, kecap manis, saus sambal, saus tomat, sawi hijau dan kol, aduk rata
  8. Tambahkan sedikit air, tumis sampai air menyusut
  9. Sajikan nasi goreng dengan MEG Slice Melt, timun, dan kerupuk sebagai pelengkap

Baca Juga :

Editor : Reza Nurfadillah

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI