Sukabumi Update

Resep Banana Roll Cake Lembut dan Enak Cocok Jadi Kudapan Akhir Pekan

Resep Banana Roll Cake Lembut dan Enak Cocok Jadi Kudapan Akhir Pekan (Sumber : YouTube Devina Hermawan)

SUKABUMIUPDATE.com - Banana roll menjadi salah satu kudapan yang memiliki banyak penggemar, terutama banana roll kartika sari khas Bandung.

Hal tersebut karena banana roll memiliki rasa manis dan tekstur lembut sehingga banyak orang sulit untuk menolak kudapan satu ini.

Oleh karenanya, disini kami akan membagikan resep banana roll yang cocok untuk dijadikan kudapan akhir pekan.

Baca Juga: 15 Rekomendasi Cafe di Sukabumi, Cocok Buat Tempat Nongkrong Malam Minggu

Tanpa perlu banyak basa-basi lagi, langsung saja simak resep dan cara membuatnya di bawah ini seperti menghimpun dari kanal YouTube chef Devina Hermawan.

Resep Banana Roll Cake (13 pcs)

Tips Membuat Banana Roll Cake

Bahan Pandan Sponge Cake:

  • 4 butir telur
  • 55 gr gula
  • 1 sdt SP
  • 60 gr tepung protein sedang
  • 15 gr Haan maizena
  • 50 ml minyak
  • ¼ sdt garam
  • 1 sdt perisa pandan
  • Pewarna kuning
  • Pewarna cokelat

Baca Juga: 7 Ciri-ciri Orang Introvert, Diantaranya Lelah Berada di Tempat Ramai

Bahan Mocha Cream:

  • 100 gr Haan Wippy Cream
  • 200 ml air dingin
  • 2 sdm cokelat bubuk
  • 1 sdt perisa mocha / kopi
  • ⅛ sdt garam

Pisang:

  • 3 buah pisang tanduk / raja
  • 130 ml minyak
  • 50 gr margarin
  • 250 ml air
  • 100 gr gula
  • 3 lembar daun pandan

Baca Juga: 7 Rekomendasi Toko Emas di Sukabumi Terbaik dan Paling Lengkap

Bahan Pelengkap:

  • Colatta Dark Compound, lelehkan
  • Milk chocolate meses

Cara Membuat:

  1. Langkah pertama kocok telur, gula dan SP sampai mengembang, kemudian tambahkan perisa pandan, pewarna kuning serta cokelat.
  2. Setelah itu tambahkan garam, Haan maizena, dan tepung terigu. Kemudian kocok kembali di kecepatan rendah, lalu masukkan minyak, aduk rata.
  3. Selanjutnya, siapkan loyang yang sudah dialasi baking paper, tuang adonan, lalu ratakan.
  4. Panggang sponge cake dengan suhu 165 derajat selama 10 menit.
  5. Keluarkan sponge cake, alasi baking paper di atasnya, balik, lalu lepaskan baking paper.
  6. Gulung sponge cake di kedua sisi sebelum ditambahkan isian.
  7. Siapkan wajan, panaskan margarin dan minyak, lalu goreng pisang hingga kecokelatan.
  8. Siapkan panci, masukkan air, gula, dan daun pandan, masak hingga mendidih.
  9. Masukkan pisang yang telah di goreng ke dalam air gula, lalu tambahkan sedikit campuran margarin, rebus hingga pisang empuk.
  10. Untuk mocha cream, masukkan Haan Wippy Cream, cokelat bubuk, dan perisa mocha ke dalam wadah berisi air dingin, kocok, lalu tambahkan garam, kocok kembali hingga mengembang.
  11. Gulung dan tekan pisang dengan menggunakan baking paper.
  12. Belah sponge cake menjadi dua, lalu olesi mocha cream, ratakan.
  13. Tambahkan meses dan pisang, lalu gulung, belah menjadi beberapa bagian, beri lelehan cokelat di kedua sisi.
  14. Banana roll cake siap disantap.

Editor : Reza

Tags :
BERITA TERKAIT