Sukabumi Update

Inspirasi Masakan Hari Ini: Resep Ayam Suwir Kemangi Pedas

Resep Ayam Suwir Kemangi Pedas (Sumber : MAHI)

SUKABUMIUPDATE.com - Olahan berbahan dasar ayam adalah satu olahan yang tidak akan pernah gagal untuk disantap sendiri atau bersama keluarga.

Ayam memang salah satu bahan makanan yang bisa dimasak jadi berbagai macam hidangan yang tentunya menggugah selera, salah satunya adalah ayam suwir kemangi pedas.

Walaupun buan makanan mewah, namun ayam suwir kemangi pedas mempu membangkitkan selera makan.

Baca Juga: 5 Karakter Orang yang Suka Warna Merah, Ambius dan Impulsif?

Nah, jika bunda yang ingin mencoba membuat masakan yang satu ini dirumah, yuk simak resep dan cara membuat ayam suwir kemangi pedas dibawah ini seperti merangkum dari laman Masak Apa Hari Ini.

Resep Ayam Suwir Kemangi Pedas

Bahan-bahan:

  • 450 gram dada ayam tanpa kulit
  • 80 gram kemangi (sisakan daunnya)
  • 2 lembar daun salam
  • 2 batang serai, (memarkan)
  • 2 cm lengkuas (memarkan)
  • 2 sdm santan instan
  • 1 sdt kaldu ayam
  • 750 ml air untuk merebus
  • 3 sdm minyak untuk menumis

Baca Juga: 4 Karakter Orang yang Suka Warna Biru: Tenang, Jujur dan Setia?

Bumbu Halus:

  • 15 butir bawang merah
  • 15 buah cabai rawit merah
  • 3 buah buah cabai merah besar
  • 5 butir kemiri sangrai
  • 1 sdm ketumbar bubuk
  • 1 sdm gula merah sisir
  • ½ sdt garam

Langkah Membuat:

  1. Langkah pertama, rebus daging ayam sampai matang lalu angkat. 
  2. Selanjutnya, keluarkan daging ayam kemudian sisihkan 100 ml kaldu sisa merebus.
  3. Setelah itu, suwir-suwir daging ayam lalu sisihkan.
  4. Langkah selanjutnya, panaskan minyak lalu tumis bumbu halus, daun salam, serai, dan lengkuas hingga harum.
  5. Lalu masukkan daging ayam suwir dan aduk rata. 
  6. Selanjutnya, tuang santan dan kaldu ayam kemudian aduk rata dan masak selama beberapa menit.
  7. Kecilkan api lalu tambahkan kaldu ayam dan aduk. 
  8. Masak hingga meresap atau sampai airnya menyusut hampir habis.
  9. Tambahkan daun kemangi, aduk hingga layu. 
  10. Koreksi rasa, angkat dan sajikan ayam suwir kemangi pedas.

Editor : Reza

Tags :
BERITA TERKAIT