Sukabumi Update

Resep Siomay Ala Rumahan yang Enak dan Lezat, Bisa Jadi Ide Jualan Nih!

Ilustrasi - Siomay Adalah Makanan Lezat yang Bisa Kita Bikin dengan Mudah Dirumah. (Sumber : Freepik.com/@lifeforstock).

SUKABUMIUPDATE.com - Siomay adalah kudapan sejenis dimsum yang merupakan makanan tradisional asal Tiongkok. Siomay berasal dari kata "Shoa-Mau"yang artinya tepung terigu. 

Rasa gurih dari siomay berasal dari bahan utama tepung terigu dan daging, ikan, dan udang cincang. Siomay dibungkus dengan kulit pangsit lalu dikukus hingga matang. 

Siomay biasanya dipadu padankan dengan tahu, kol, telur, kentang, hingga pare. Makanan ini akan berpadu sempurna jika ditambahkan dengan bumbu kacang serta kecap, dan sambal untuk yang doyan pedas.

Baca Juga: Bakal Jadi Pusat Kota Baru! Ini 12 Rekomendasi Wisata Kuliner yang Ada di Cisaat

Ada beberapa jenis tepung  yang bisa digunakan untuk campuran bahan membuat siomay yakni tepung maizena, tepung sagu, dan tepung hunkwe.

Jajanan khas Bandung ini tentunya mudah ditemui di kota-kota Indonesia terutama di Sukabumi. Hanya saja ada kalanya kita ingin membuatnya sendiri di rumah untuk disajikan bersama keluarga.

Yuk Simak Resep Membuat Siomay berikut ini , cukup untuk 5-6 porsi lho !

Baca Juga: Cisaat Bakal Jadi Pusat Kota Baru di Sukabumi Barat, Dilengkapi Double Track dan Tol

Bahan :

  1. 150g dada ayam tanpa kulit, cincang
  2. 150g udang jerbung, kupas dan cincang
  3. 200g fillet ikan tenggiri
  4. 250g tepung kanji
  5. 2 butir telur ayam
  6. 15 lembar kulit pangsit

Bumbu :

  1. 5 siung bawang putih
  2. 4 butir bawang merah
  3. 2 sdt penyedap rasa
  4. 1 sdt merica bubuk
  5. 2 sdt gula pasir

Baca Juga: 7 Cara Bicara yang Membuatmu Banyak Disukai Orang-orang, Yuk Lakukan

Bumbu Kacang :

  1. 250g kacang tanah, sangrai
  2. 5 buah cabe merah besar
  3. 5 butir bawang merah
  4. 3 siung bawang putih
  5. 1 sdm gula pasir
  6. 1 sdt garam
  7. 1 sdm kecap manis
  8. 1 sdm kecap pedas
  9. 150ml air
  10. 2 buah jeruk limau

Baca Juga: 10 Ciri-Ciri Orang yang Akan Sukses di Masa Depan, Kamu Termasuk?

Cara Membuat :

  1. Dalam wadah, aduk rata daging ayam, udang, dan ikan tenggiri
  2. Tambahkan bawang putih, bawang merah (yang sudah dihaluskan), telur, merica, gula, dan penyedap rasa. Aduk hingga merata
  3. Masukkan tepung kanji sedikit demi sedikit sambil diuleni hingga semua bahan tercampur rata hingga adonan menjadi kenyal dan tidak lengket
  4. Masukkan adonan kedalam kulit pangsit dan bentuk menjadi siomay
  5. Kukus selama 15-20 menit hingga matang

 

Cara Membuat Saus Kacang :

  • Haluskan kacang, bawang merah, bawang putih, dan cabai merah. Tambahkan air, gula, garam, kecap manis dan kecap pedas. Masak diatas api kecil hingga mendidih. Angkat dan sisihkan

 

Editor : Ikbal Juliansyah

Tags :
BERITA TERKAIT