Sukabumi Update

Traveller Simak Ya! Begini Cara ke Situ Gunung Sukabumi Naik Kereta dari Jakarta

Traveller Simak Ya! Begini Cara ke Situ Gunung Sukabumi Naik Kereta dari Jakarta (Sumber : situgunungbridge.com)

SUKABUMIUPDATE.com - Situ Gunung menjadi salah satu destinasi wisata alam di Sukabumi. Kawasan wisata ini memiliki berbagai atraksi menarik mulai dari danau, air terjun, jembatan gantung, flying Fox, campground dan masih banyak lagi.

Maka tak heran jika banyak wisatawan yang datang ke objek wisata yang berlokasi di Kecamatan Kadudampit, Kabupaten Sukabumi itu.

Cara paling mudah menuju Situ Gunung tentu saja dengan menggunakan kendaraan pribadi baik mobil maupun motor.

Baca Juga: 7 Tempat Sakral di Gunung Gede Pangrango, Alun-alun hingga Lawang Saketeng

Namun, bagaimana jika ingin berkunjung ke wisata yang terkenal dengan jembatan gantungnya ini dengan kendaraan umum? Terutama bagi mereka yang tinggal di Ibu Kota Jakarta dan sekitarnya.

Jika dari Jakarta, menuju Situ Gunung lebih efektif jika menggunakan kereta api karena bisa menghindari kemacetan jalan raya.

Nah untuk itu, berikut cara-cara ke berkunjung ke Situ Gunung naik kereta api dari arah Jakarta.

Yang pertama harus dilakukan yaitu dari Jakarta kamu harus menuju Stasiun Bogor yang dapat ditempuh menggunakan KRL (Commuter Line).

Sesampainya di Stasiun Bogor, kamu langsung saja menuju ke Stasiun Bogor Paledang. Jaraknya tidak terlalu jauh dan bisa ditempuh dengan berjalan kaki.

Baca Juga: Kampung Ciwaluh, Wisata Alam di Bogor Untuk Habiskan Waktu Akhir Pekan

Nah, dari stasiun Paledang, lanjutkan perjalanan dengan menggunakan Kereta Api Pangrango relasi Bogor-Sukabumi dengan harga tiket Rp 45.000 (Ekonomi) dan Rp 80.000 (Eksekutif).

Untuk mengetahui jadwal keberangkatan KA Pangrango bisa dilihat di link berikut. Jadwal KA Pangrango.

Setelah itu, kamu turun di Stasiun Cisaat, karena stasiun ini merupakan stasiun paling dekat dengan Situ Gunung. Waktu tempuh dari stasiun Paledang sampai stasiun Cisaat ditempuh dengan waktu sekitar 2 jam perjalanan.

Setelah sampai di stasiun Cisaat, kamu bisa melanjutkan perjalanan menggunakan jasa ojek atau angkot Cisaat-Mangkalaya dengan nomor C1 (angkot berwarna biru) menuju pasar Cisaat.

Baca Juga: Bakal Jadi Pusat Kota Baru! Ini 12 Rekomendasi Wisata Kuliner yang Ada di Cisaat

Dari pasar Cisaat, kemudian melanjutkan perjalanan menggunakan angkot jurusan Kadudampit (angkot berwarna merah) menuju objek wisata Situ Gunung.

Itulah cara menuju wisata Situ Gunung menggunakan kereta api dari Jakarta yang bisa dicoba. Semoga bermanfaat!

Editor : Dede Imran

Tags :
BERITA TERKAIT