SUKABUMIUPDATE.com - Di antara banyaknya pilihan kue yang dimiliki, kini Amorcakes & Bakery cabang Sukabumi menyuguhkan produk terbaru berupa makanan penutup atau dessert yakni 'Puding Italia' yang disajikan dengan banyak varian rasa.
Dalam penyajiannya, tekstur Puding Italia ala Amorcakes & Bakery ini terasa lembut dan ringan di mulut. Tak hanya itu, rasa creamynya yang manis semakin yummy atau lezat ditambah saus dengan banyak varian rasa sesuai selera yang menjadikan dessert ini berbeda dengan produk puding pada umumnya.
Diketahui, penamaan Puding Italia sendiri terinspirasi dari puding yang berasal dari Negara Italia yaitu Panna Cotta yang disederhanakan menjadi 'Puding Italia' sehingga lebih ramah didengar oleh konsumen di Indonesia.
Marketing Amorcakes & Bakery cabang Sukabumi, Arygia Pebrisa mengatakan pemilihan produk baru tersebut berdasarkan survei yang dilakukannya kepada para pelanggan loyal bakery shop tersebut.
"Kalau Puding Italia di kita itu sebenernya dites dulu melalui survei ke beberapa costumer loyal kita yang sering kesini. Sebenernya produk apa sih yang mau kita kembangkan? yang mereka mau dan mereka pilihnya di dessert makanya kita cobain yang namanya Puding Italia," ujar Ary kepada sukabumiupdate.com, Sabtu (02/12/2023).
Baca Juga: 12 Tahun Amorcakes & Bakery Sukabumi, Gebyar Hadiah Penuh Cinta untuk Konsumen
Ary menuturkan ada 5 varian rasa yang disajikan dalam bentuk saus atau topping yang menambah kelezatan rasa Puding Italia ini yaitu saus Original, Matcha, Chocolato, Alpenliebe dan Swadikap.
Ary juga meyampaikan untuk saat ini, produk barunya itu hanya bisa dijumpai di outlet Amorcakes yang berada di cabang Sukabumi saja dengan harga terjangkau sebelum akhirnya akan di luncurkan di 30 outlet yang tersebar di wilayah Bogor, Depok dan Jakarta.
"Untuk sementara hanya tersedia di Outlet Sukabumi saja, di Jalan Sudirman sama di Cikole, mungkin bulan depan kita akan training yang di luar Sukabumi. Untuk harga per-pcs (buah)-nya itu Rp25 ribu, cuman kita membuka PO dengan diskon 20 persen jadi masing-masing Rp20 ribu," tuturnya.
Sementara itu, M. Ikbal Ilmiansyah selaku Show Chef Amorcakes & Bakery menyampaikan bahwa kualitas dari produknya itu akan sangat terjamin karena telah melewati berbagai macam serangkaian masa ujicoba hingga akhirnya mendapatkan rasa dan kualitas yang utuh.
"Jadi untuk trial puding itali ini saya trial itu sekitar satu bulan setengah sampai di launching dan telah melewati masa ujicoba. Dari segi kwalitasnya tentu juga, yang pertama kita pasti training dulu ke SDM yang ada agar rasa dan kwalitasnya itu tidak berubah, dan masa itu sudah dilewati dengan hasil rasanya tetep sama," kata Ikbal.
Terlebih ia menyampaikan tips khusus yang harus dilakukan oleh konsumen terhadap puding italia tersebut, mengingat produk barunya berbentuk makanan penutup yang identik dengan suhu dingin.
"Jadi ini kan yang pertama kita harus tahu dulu ini jenisnya dessert, dan memang yang namanya dessert itu identiknya di suhu dingin, tapi kalau memang buat dibawa jauh, misalkan sampai rumah agak cair, itu tinggal dimasukin lemari pendingin saja nanti dia padat lagi," pungkasnya. (ADV)
Editor : Denis Febrian