Sukabumi Update

3 Tempat Camping Pinggir Sungai di Sukabumi Untuk Melepas Stres Pas Liburan

3 Tempat Camping Pinggir Sungai di Sukabumi Untuk Melepas Stres Pas Liburan (Sumber : Instagram/@batureaph)

SUKABUMIUPDATE.com - Camping di pinggir sungai (riverside camping) bisa menjadi aktivitas menarik saat mengisi momen liburan karena akan memberikan pengalaman menginap yang berbeda dari biasanya.

Salah satu daerah yang memiliki tempat wisata camping pinggir sungai adalah Sukabumi, Jawa Barat. Di sini terdapat beberapa destinasi wisata yang menawarkan riverside camping nyaman.

Nah, ingin tahu destinasi wisata Sukabumi mana saja yang menawarkan pengalaman sensasi camping di tepian sungai? Berikut rekomendasinya.

Baca Juga: 7 Tempat Wisata Dekat Stasiun Sukabumi, Mandi Air Panas Hingga Belajar Sejarah

1. Pondok Halimun

Pondok Halimun merupakan salah satu lokasi papajar favorit di Sukabumi ketika menjelang datangnya bulan RamadanPondok Halimun Sukabumi

Kawasan wisata Pondok Halimun (PH) Sukabumi memiliki beberapa spot riverside camping. Di sini pengunjung bisa bersantai di tepian sungai yang airnya sangat jernih dan dingin.

Air sungai yang mengalir di Pondok Halimun ini bersumber dari Gunung Gede Pangrango. Selain itu, kondisi alam yang masih terjaga keasriannya menjadikan suasana semakin nyaman dan cocok untuk menenangkan pikiran.

Wisata Pondok Halimun sendiri berlokasi di kaki Gunung Gede Pangrango tepatnya berada di perbatasan Desa Perbawati dan Sudajaya Girang, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat.

Baca Juga: Tempat Camping Istimewa di Bogor Punya Kolam Alami Airnya Sebening Kaca

2. Grand Cikareo

Grand Cikareo Muara Pengantin, tempat liburan di Sukabumi yang menyediakan riverside camping yang seru dan menarikGrand Cikareo Muara Pengantin, tempat liburan di Sukabumi yang menyediakan riverside camping yang seru dan menarik

Grand Cikareo Muara Pengantin berlokasi di Jalan Cemerlang, Sukakarya, Kecamatan Warudoyong, Kota Sukabumi, Jawa Barat.

Jaraknya tidak jauh dari stasiun Sukabumi yakni hanya berjarak sekitar 8,6 km yang bisa ditempuh sekitar 25 menit perjalanan dengan kendaraan.

Di lokasi wisata kita bisa merasakan sensasi menginap di tepian sungai dengan aliran air cukup deras.

Lokasinya yang dekat dengan pusat Kota Sukabumi menjadikannya pilihan tepat untuk yang ingin merasakan menginap di alam terbuka namun tidak mau menempuh perjalanan jauh ke pelosok.

Baca Juga: Tak Perlu Jauh ke Ciwidey! Sukabumi Juga Punya Riverside Camping , Ini Tempatnya

3. Camp Bravo Sukabumi

Camp Bravo Sukabumi sangat cocok dijadikan lokasi berlibur bersama keluarga saat hari libur tibaCamp Bravo Sukabumi sangat cocok dijadikan lokasi berlibur bersama keluarga saat hari libur tiba

Camp Bravo merupakan salah satu lokasi camping di Sukabumi yang cukup unik dan menarik. Di sini wisatawan bisa merasakan camping tepat di tepi aliran sungai.

Selain itu, di lokasi ini juga terdapat air terjun yang bisa dikunjungi dan menjadi daya tarik dari Camp Bravo Sukabumi ini.

Baca Juga: 6 Tempat Wisata Dekat Stasiun Garut, Healing Naik Kereta ke Kota Intan

Tak hanya itu, pengunjung Camp Bravo juga bisa bertualang mengunjungi kawah ratu karena memang tempat camp ini berada tepat di kaki Gunung Salak.

Camp Bravo Sukabumi berlokasi di kawasan Wisata Alam Cangkuang Taman Nasional Gunung Halimun Salak (TNGHS) tepatnya di Desa Manglid, Kecamatan Cidahu, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat.

Itulah beberapa rekomendasi tempat camping pinggir sungai di Sukabumi yang bisa dijadikan lokasi melepas penat saat akhir pekan.

Editor : Dede Imran

Tags :
BERITA TERKAIT