SUKABUMIUPDATE.com - Martabak Teflon adalah variasi martabak manis yang dibuat menggunakan wajan teflon sebagai pengganti cetakan martabak tradisional.
Hidangan martabak ala Chef Devina Hermawan ini populer karena cara pembuatannya yang sederhana dan bisa dilakukan di rumah tanpa alat khusus.
Hidangan Pizza Teflon cocok untuk camilan keluarga atau saat ingin menikmati martabak tanpa perlu membelinya di luar.
Baca Juga: 5 Fakta Sukabumi Dalam Genggaman Dunia: Horor Palabuhanratu, Sadbor, Hingga Equil
Yuk, intip Resep Martabak Pizza Teflon ala Chef Devina Hermawan. Camilan manis ini cocok disantap bareng keluarga!
Resep Martabak Pizza
Resep Martabak Manis Pizza Teflon. Foto: YouTube/Devina Hermawan.
- Hasil Recook: 2 kali wajan ukuran 22 atau 24 cm : 4-6 porsi
Bahan 1:
- 225 gr tepung terigu protein sedang
20 gr tepung maizena
20 gr gula pasir
1 butir telur
¾ sdt baking powder
250 ml air
Bahan 2:
- 50 ml air
¾ sdt baking soda
Lainnya:
- Gula pasir secukupnya
Topping:
- Butter / wijsman
Indomilk Kental Manis Putih
Indomilk Kental Manis Cokelat
Meses
Kacang mete
Keju parut
Cokelat batang
Biskuit cokelat
Pisang, potong
Cream cheese
Jagung pipil manis
6 macam topping:
- Susu keju
Triple chocolate
Cokelat kacang mete
Jagung susu keju
Biskuit cokelat
Pisang keju
Cara Membuat Martabak Pizza Teflon
Resep Martabak Manis Pizza Teflon. Foto: YouTube/Devina Hermawan.
1. Untuk adonan martabak, campurkan tepung terigu, tepung maizena, gula dan air, aduk menggunakan mixer selama 6-7 menit
2. Masukkan telur dan baking powder, aduk rata lalu diamkan minimal satu jam
3. Campurkan baking soda dengan air kemudian masukkan ke dalam adonan, aduk rata
4. Panaskan teflon di api kecil sedang, tuang adonan lalu ratakan hingga hingga menempel di pinggiran Teflon
5. Tunggu hingga gelembung-gelembung naik, lalu taburkan gula pasir di atasnya
6. Setelah bersarang,tutup adonan masak hingga matang dan bagian atasnya tidak lengket
7. Setelah matang, olesi dengan mentega di seluruh permukaannya lalu belah menjadi 6 bagian
8. Tambahkan Indomilk Kental Manis Putih, Indomilk Kental Manis Cokelat dan topping lainnya
9. Martabak siap disajikan
Sumber: Devina Hermawan
Baca Juga: Satu Lembar Ijazah, Satu Bangsa Resah
Editor : Nida Salma