Sukabumi Update

Berwisata ke Geopark Ciletuh Sukabumi, Mampir Yuk ke Curug Pari

SUKABUMIUPDATE. com - Bicara objek wisata alam berupa curug di wilayah selatan Kabupaten Sukabumi seakan tak ada habisnya. Hampir setiap daerah memiliki objek wisata ini, termasuk Curug Pari di Kampung Sukasari, Desa Waluran Mandiri, Kecamatan Waluran.

Curug ini berasal dari aliran Sungai Ciliung Gunung, sebenarnya dilokasi ini terdapat dua curug lagi, yaitu curug Cerelang dan curug Luhur.

BACA JUGA: Payung di Pantai Citepus Sukabumi Jadi Daya Tarik Wisatawan

Namun yang bisa di akses adalah curug Pari. Dinamakan demikian karena dilokasi sekitar sungai ini tumbuh banyak pohon Pari. 

Untuk mencapai objek wisata ini tak sulit karena berada di jalur utama geopark Waluran-Tamanjaya tepatnya di ruas jalan Sumber Agung, Desa Waluran.

BACA JUGA: Seni Budaya se-Jabar Tampil di Acara Helaran Kota Sukabumi

Untuk kendaraan roda empat tersedia lokasi parkir kemudian berjalan kaki menuju lokasi sekitar 200 meter. Sedangkan untuk motor bisa masuk ke tempat parkir dekat Curug Pari.

"Lokasi wisata ini baru kami buka sebulan yang lalu," kata pengelola Anjar Nugraha kepada sukabumiupdate.com.

BACA JUGA: Nyalindung Sukabumi Punya Talaga Warna, Penasaran Yuk Kunjungi

Menurut dia, curug tersebut sangat aman untuk berenang atau sekedar bermain air. Selain itu dilengkapi spot berfoto dengan latar belakang sungai dan curug. Pengelola juga menyediakan fasilitas lainnya untuk memanjakan pengunjung.

"Ada banyak tempat untuk bersantai sambil menikmati pemandangan bukit,"pungkasnya.

 

Editor : Administrator

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI