Sukabumi Update

Bukit Cinta Ciemas, Spot Geo Climbing di Geopark Ciletuh Palabuhanratu

SUKABUMIUPDATE.com - Kawasan Geopark Ciletuh Palabuhanratu tidak hanya memiliki sejumlah spot wisata yang menarik untuk dikunjungi. Ada pula Bukit Cinta Ciemas,  yang jadi salah satu spot untuk olahraga ekstrem panjat tebing batuan geopark. Atau dinamai Geo Climbing.

Bukit Cinta Ciemas berada di Desa Tamanjaya, Kecamatan Ciemas, Kabupaten Sukabumi. Ketinggiannya sekitar 130 meter, menyajikan pemandangan indah suasana pesawahan dan bukit-bukit.

Dalam perhelatan Ciletuh Geopark Festival ke 4, Bukit Cinta Ciemas dijadikan spot penampilan Geo Climbing. Rencananya, akan ada pengibaran bendera raksasa oleh para pemanjat tebing dari komunitas Vertical Rescue, Discover Jampang, serta Offak Pajampangan.

BACA JUGA: Kunjungi Festival Coretan Dinding di GIC Palabuhanratu

Bukit Cinta Ciemas berada sekitar 2 kilometer dari Kantor Desa Tamanjaya, masih di sekitar area Panenjoan. Secara keseluruhan, akses jalannya cukup baik melewati perkebunan kelapa sawit. Meskipun ada ruas jalan sepanjang 600 meter yang masih berbatu dan hanya bisa dilalui sepeda motor atau mobil offroad.

Editor : Ardi Yakub

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI