Sukabumi Update

Indah Garis Api di Langit Ciletuh, Puncak Darma Spot Pemburu Sunset

SUKABUMIUPDATE.com - Puncak Darma, Desa Girimukti, Kecamatan Ciemas, Kabupaten Sukabumi menjadi spot yang pas untuk menikmati keindahan bendatangan alam Geopark Ciletuh Palabuhanratu. Bukan hanya pada saat siang hari, tapi pada saat menjelang malam kawasan Unesco Global Geopark (UGG) ini lebih indah dan memanjakan mata.

BACA JUGA: Curug Ciherang di Cisolok Sukabumi, Bikin Turis Asing Kepincut

Hamparan daratan, perairan laut Ciemas dan gunung menjadi sebuah panorama penuh pesona. Ketika sunset berpadu dengan kelap kelip lampu-lampu di pesisir Pantai Palangpang dan Pantai Cikadal. Ditambah lampu dari perahu nelayan. Sunset semakin indah saat hari semakin gelap, karena warna merahnya akan semakin kontras.

"Dari ketinggian Puncak Darma sekitar 250 Meter di atas permukaan laut (Mdpl) pengunjung bisa melihat pemandangan yang cukup menakjubkan menjelang malam. Dari Pantai Palangpang ke Puncak Darma sekitar dua Kilometer. Pada sore hari bisa berburu sunset di Pantai Palangpang dan menjelang malam pengunjung bisa menikmati pemandangan Geopark Ciletuh di ketinggian Puncak Darma," kata Penggerak Wisata Desa Ciwaru Yudi Mulyadi kepada sukabumiupdate.com.

Editor : Andri Somantri

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI