Sukabumi Update

Sambut Weekend di Sukabumi Dengan Martabak Abuya, Jagonya Kombinasi Rasa

SUKABUMIUPDATE.com - Resep jadul rasa gaul, harga murah rasa mewah. Begitulah konsep kuliner yang ditawarkan Giry Abuya (25), peramu martabak bangka yang membuka usaha di pinggir Jalan Raya Sukabumi-Bogor, Tipar Cibolang Kaler, Nomor 29 Kecamatan Cisaat, Kabupaten Sukabumi, atau  samping Indomaret depan kantor DPMPTSP.

Berani menawarkan variasi berbeda martabak Bangka Abuya menawarkan sensasi beragam rasa dari topingnya. Dalam satu loyang martabak legit khas, anda akan merasakan banyak rasa berbeda yang pastinya semua rasa nikmat untuk disantab.

Ditemui sukabumiupdate.com di warung martabak miliknya, Jumat (11/1/2019) Giry memperlihatkan cara pembuatan martabak kombinasi rasa ini. Komposisi dan cara membuat adonan martabak terlihat sama, mulai dari mengaduk tepung, air, telur, vanili, gula , susu, soda dan garam lalu dikukus di atas loyang ukuran kurang lebih diameter 20 centimeter.

“Komposisi, bahan dan alat membuat adonan nya sama seperti martabak biasanya, kita kukus sama juga kurang lebih 10 menitan,” terangnya.

Setelah terlihat matang, adonan martabak bangka tersebut diangkat, lalu diiris menggunakan pisau dan menjadi delapan bagian berbentu segitiga. Setelah itu, saatnya menghiasi bagian adonan dengan toping berbagai rasa. 

Delapan toping andalan yaitu Chocochips, Selai coklat, Strawberry, Green tea, Keju, Meses, Tiramisu dan Blue Berry. “Ini sebenarnya bisa dibuat enam, delapan dan 10 kombinasi rasa, pilihan rasa bebas sesuai keinginan konsumen,” ujarnya.

Martabak Bangka Abuya, Jalan Raya Tipar, Cibolang Kaler, Nomor 29, Cisaat, Kabupaten Sukabumi. (Foto: Fadillah).

Satu porsi martabak bangka dengan enam kombinasi rasa ini dibandrol Rp 27.000, delapan kombinasi rasa seharga Rp 30.000 dan 10 kombinasi rasa seharga Rp. 35.000. Lanjutnya, selain menyediakan martabak bangka kombinasi rasa, warung martabak milik Giry juga menyediakan berbagai menu martabak Bangka tradisional lainnya,  yaitu dengan toping coklat kacang, keju, ketan, wijen dan lainnya.

“Yang laku selain martabak kombinasi rasa, kita ada rasa keju dan keju coklat. Keju dijual Rp 17.000 dan keju coklat Rp 18.000 per porsinya. Ini murah dibandingkan harga martabak di warung lainnya yang biasa menjual dengan harga Rp 20.000 ke atas,” imbuhnya.

BACA JUGA: Kue Balok Let's Coffee Surade, Lumer Coklatnya Gak Nahan Nikmatnya

Giry mengungkapkan usaha yang berdiri sejak Januari 2017 ini sudah memiliki omset harian hingga Rp 900 ribu. “Kita jual sehari bisa habis 100 bungkus lebih, yang beli ada yang lewat ojek online dan yang langsung ke sini. Sehari ada sekira 30 orderan per harinya melalui aplikasi ojek online yang memesan ke kita, kalau yang beli langsung ke sini ada sekira 80-90 konsumen per harinya,” paparnya.

Bagi yang penasaran mencicipi martabak bangka abuya ini, anda bisa mengunjunginya di warung Martabak Bangka Abuya. Buka setiap hari dari pukul 16.00 WIB sampai 23.00 WIB. “Bisa order online melalui aplikasi ojek online, atau bisa pesan langsung dan kontak  ke nomor 085723276858 atau 081311600760,” pungkasnya.

Editor : Ardi Yakub

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI