Sukabumi Update

Yuk Berlibur ke Puncak Darma Sukabumi, Ada Spot Selfie Baru Loh!

SUKABUMIUPDATE.com - Objek wisata alam Puncak Darma di Desa Girimukti, Kecamatan Ciemas, Kabupaten Sukabumi menjadi salah satu yang didatangi wisatawan. Pasalnya di sana pengunjung akan dimanjakan dengan menikmati bentangan pemandangan Geopark Ciletuh Palabuhanratu (GCP). 

BACA JUGA: Wisatawan Membanjiri Objek Wisata Puncak Darma Sukabumi

Selain itu, saat ini ada spot baru yang cocok untuk berswafoto atau selfi, yakni sebuah miniatur perahu yang tidak jauh dari Puncak Darma itu sendiri.

Pegiat wisata Puncak Darma, Taopik Guntur Rochmi mengungkapkan miniatur perahu dengan panjang 20 meter dan lebar tiga meter tersebut terbuat dari bambu hitam dan kayu. "Pembuatan spot selfie itu memakan waktu hingga satu minggu," tuturnya kepada sukabumiupdate.com, Sabtu (18/5/2019).

Menurut Taopik yang juga menjabat sebagai Kepada Desa Ciwaru ini, menjamin keamanan dan keselamatan pengunjung. Lantaran perahu tersebut bisa menampung hingga 10 orang pengunjung yang hendak menikmati pemandangan maupun sekedar selfie.

BACA JUGA: Indah Garis Api di Langit Ciletuh, Puncak Darma Spot Pemburu Sunset

"Selain perahu, kami juga bersama pegiat wisata sedang menata kembali lokasi in. Nantinya akan ada bangunan mirip villa atau rumah panggung, sebagai tempat informasi mengenai lokasi wisata yang ada di Kawasan Geoprak Ciletuh Palabuhanratu," pungkasnya.

Editor : garis

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI