Sukabumi Update

Ada Ayunan Cinta, Objek Wisata Ujung Genteng Makin Instagramable

SUKABUMIUPDATE.com - Kreatifitas pengelola wisata membuat objek wisata Pantai Ujung Genteng di Kecamatan Ciracap, semakin bertambah Instagramable. Apalagi kini para pengunjung bisa menikmati spot baru berupa ayunan di tepi pantai yang ada di selatan Kabupaten Sukabumi ini.

Ayunan cinta, demikian nama ayunan tersebut. Yang istimewa, bahan ayunan ini dibuat dengan memanfaat kayu perahu bekas.

BACA JUGA: Makna Dibalik Icon Baru Pantai Ujung Genteng yang Penuh Warna

"Dibangun sudah hampir satu bulan yang lalu, terbuat dari kayu pohon salam dan limbah bekas kincang perahu," ucap pengelola wisata Ujung Genteng, Toto Agency Art, kepada sukabumiupdate.com, Sabtu (7/9/2019).

Ayunan ini memiliki tinggi 2,5 meter dan rencana ke depannya akan dibuat satu lagi ayunan cinta.

Sementara salah seorang pengunjung, Hermawan (39 tahun), mengatakan dengan banyaknya spot instagramable di pantai Ujunggenteng, wisatawan bukan hanya menikmati keindahan pantai saja tapi bisa mendapatkan fto dengan objek yang menarik.

"Di tempat ini bisa berfoto dan menikmati sunset sambil ayun-ayunan," pungkasnya.

Editor : Andri Somantri

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI