Sukabumi Update

Sensasi Naik Flying Fox di Talaga Bodas Cisolok, Wisatawan: Bikin Ketagihan!

SUKABUMIUPDATE.com - Meski baru di buka beberapa hari, wahana flying fox di objek wisata baru Talaga Bodas di Kampung Talaga, Desa Cicadas, Kecamatan Cisolok, Kabupaten Sukabumi sudah ramai di kunjungi wisatawan, baik lokal maupun luar daerah.

BACA JUGA: Uji Adrenalin di Objek Wisata Alam Talaga Bodas Cisolok, Berani Coba?

Karena wahana flying fox tersebut, hampir setiap hari objek wisata Talaga Bodas dikunjungi ratusan wisatawan. Bisa sampai 100 hingga 120 orang.

"Bisa di atas 250 orang yang datang ke sini, bahkan lebih, kalau flying fox dibuka dari pagi. Sekarang masih promosi, dibuka pukul 14.00 WIB sampai 17.00 WIB. Tidak dibebankan biaya, tapi seringnya pengunjung bayar seikhlasnya untuk biaya kebersihan dan perawatan di sini," ujar pengelola wahana fying fox, Soeta Paqih kepada sukabumiupdate.com.

BACA JUGA: Ngabuburit di Ciodeng Sukabumi, Main Flying Fox Bayar Pakai Doa

Salah seorang wisatawan lokal, Mumun (35 tahun) mengaku baru pertama kali mencoba flying fox. Awalnya ia merasa takut, namun setelah mencoba meluncur bergelantungan di atas tali sling sejauh 120 meter dengan ketinggaian 20 meter, Mumun ketagihan.

"Seumur hidup saya baru pertama kalinya mencoba naik permainan yang bisa dibilang ekstrem kayak gini. Awalnya ragu, takut dan deg-degan, serasa mau copot jantung. Tapi memberanikan diri dan mencoba," ujarnya.

Wisatawan atau pengunjung dilengkapi dengan peralatan keamanan sebelum mencoba Flying Fox di objek wisata Talaga Bodas di Kampung Talaga, Desa Cicadas, Kecamatan Cisolok, Kabupaten Sukabumi. | Sumber Foto: Nandi

"Mulai dari start dilepas oleh pemandu kemudian melaju di atas ketinggian puluhan meter, rasanya seperti melayang di atas kasur,. Melihat indahnya pemandangan alam di bawah itu seperti gimana gitu, sulit lah diungkapkan dengan kata-kata," sambung Mumun.

BACA JUGA: Flying Fox Melintasi Sawah di Desa Wisata Tugu Nusa Indah Cisaat, Berani?

Akhirnya, sambung Mumun, setelah berhasil mencoba naik flying fox untuk pertama kali, dirinya langsung dibuat penasaran untuk mencobanya kembali. Ia kembali mencoba untuk yang kedua kalinya. Ia mengaku sensasinya lebih menantang karena ia mulai leluasa melihat suasaana alam pengunungan Desa Cicadas.

"Pokoknya enak lah bikin ketagihan terus. Maknyos! Ini permainan yang paling mengasyikan dan pertama kali yang ada di sini. Mudah-mudahan kedepan lebih lengkap, seperti ada sepeda gantung dan permainan lainnya," pungkas Mumun.

Editor : Herlan Heryadie

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI