Sukabumi Update

Sekarang, Berwisata ke Situ Gunung Sukabumi Harus Rapid Antigen Dulu

SUKABUMIUPDATE.com - Wisatawan yang ingin memasuki kawasan wisata Situ Gunung, Kecamatan Kadudampit, Kabupaten Sukabumi, khususnya ke Jembatan Gantung atau Suspension Bridge kini wajib membawa bukti rapid test antigen.

Namun, mengingat banyak wisatawan luar daerah yang berdatangan hingga pengujung libur tahun baru, akhrinya pihak pengelola Situ Gunung, Muspida Kota dan Kabupaten Sukabumi, Dinas Kesehatan, BPBD, PMI dan Muspika Kadudampit melakukan rapid test antigen kepada wisatawan, Senin (28/12/2020).

"Rapid test antigen dilakukan sesuai anjuran protokol kesehatan pemerintah, sekaligus agar pengunjung merasa aman, nyaman dan sehat saat berlibur," ujar Kepala Resort PTN Situ Gunung, Asep Suganda kepada sukabumiupdate.com.

BACA JUGA: Hanya Cek Suhu Tubuh, Wisatawan Tanpa Hasil Rapid Bisa Masuk ke Situ Gunung Sukabumi

Pengecekan kesiapan protokol kesehatan di objek wisata Situ Gunung Kadudampit juga dipantau langsung oleh Kapolres Sukabumi Kota AKBP Sumarni.

Sumarni juga mengawasi rapid test yang dilakukan kepada wisatawan luar daerah yang memasuki kawasan wisata Situ Gunung Kadudampit Sukabumi.

"Tadi juga kami lihat pelaksanaan rapid test bagi wisatawan. Dari 10 wisatawan yang di-rapid test tersebut, semuanya non-reaktif," ungkap Sumarni.

Ingat pesan ibu: Wajib 3M (memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan dengan sabun). Redaksi sukabumiupdate.com mengajak seluruh pembaca untuk menerapkan protokol kesehatan Covid-19 di setiap kegiatan.

Editor : Herlan Heryadie

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI