Sukabumi Update

Bikin Kue Oreo di Rumah tanpa Oven, Anti Repot Pasti Enak

SUKABUMIUPDATE.com - Isi akhir pekan kali ini dengan mencoba bikin kue di rumah dengan resep anti repot dan pasti enak. Pilihannya kue oreo yang bisa dibikin tanpa oven atau alat pemanggang.

Mengutip Cookpad dari suara.com, kue oreo ini dijamin disukai anak-anak. Simak resep dan cara mengolah ala Dipty Saurabh ini;

Bahan-bahan:

2 Cangkir tepung serbaguna

2 Buah telur

1/2 Cangkir gula

2 Cangkir susu

2 Sendok makan minyak

Cokelat (jenis apapun sesuai keinginan)

1 Sendok teh soda kue / bubuk

Satu bungkus oreo atau biskuit (sesuai keinginan)

1 Cangkir garam untuk memanggang

Cara membuat:

Ambil dua buah telur dan masukkan ke dalam mangkuk lalu aduk rata. Setelah itu, tambahkan satu cangkir susu dan kocok hingga tercampur dengan baik.

Tambahkan gula lalu aduk. Setelah itu masukkan tepung serbaguna secara perlahan ke dalam campuran telur, susu, dan gula. (jangan masukan secara langsung agar tidak menggumpal)

Tambahkan satu sendok soda bubuk dan aduk secara konsisten. Usahakan adonan tidak terlalu kental atau encer.

Tambahan satu sendok minyak, lalu aduk rata. Siapkan loyang aluminium atau wadah. Oleskan minya di wadah agar adonan tidak menempel. Ambil satu panci untuk meletakkan loyang atau wadah.

Ambil satu cangkir garam dan sebarkan di dasar panci yang sudah disiapkan.

Letakkan loyang atau wadah di atas garam yang sudah ditaburkan. Setelah itu, tuang adonan ke dalam loyang kue.

Setelah diletakkan, tutup panci dan panggang dengan api kecil selama 45 menit.

Sambil menunggu, panaskan cokelat sekitar 5 menit hingga meleleh. Jika sudah meleleh, letakkan cokelat ke wadah kecil.

Campurkan susu dengan lelehan cokelat. Jika ingin menambah tambahan lainnya bisa dimasukkan sesuai selera. Buat campuran cokelat ini tidak terlalu encer atau kental.

photokue oreo tanpa oven bikin di rumah - (istimewa)

Hancurkan 4-5 oreo hingga menjadi bubuk. Setelah itu, campur dengan sisa susu hingga menjadi pasta kental. Tambahkan satu sendok minyak agar lebih tidak tidak terlalu keras. Jika sudah mengental, bentuk adonan oreo sesuai keinginan.

Setelah 45 menit, periksa kue. Untuk mengecek tingkat kematangan, dapat mengambil tusuk gigi untuk melihat apakah sudah matang keseluruhan. Jika belum tambah 5-10 menit proses tersebut.

Saat sudah matang, keluarkan wadah atau loyang dan pindahkan kue ke piring. (Hati-hati saat memindahkan karena kondisi kue masih panas).

Setelah itu, lapiskan kue dengan lelehan coklat dan hias dengan oreo yang telah dibentuk. Agar kue lebih nikmat, dapat didinginkan terlebih dahulu di dalam kulkas. Setelah itu, kue siap untuk dinikmati

Jumlah: 1 porsi

Lama pengerjaan: 60 menit

kue oreo tanpa oven ini bisa langsung dimakan bersama anak-anak di rumah.

SUMBER: SUARA.COM 

Editor : Fitriansyah

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI