Sukabumi Update

HP Android Ngelag dan Lemot? Atasi dengan 9 Cara Mudah Ini, Langsung Satset Satset

Ilustrasi. Ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mengatasi HP Ngelag dan lemot | Foto: Pixabay

SUKABUMIUPDATE.com - HP Android ngelag dan lemot memang kadang membuat kesal, tak jarang pengguna dibuat emosi oleh kondisi tersebut.

Namun HP Android ngelag dan lemot merupakan hal wajar jika perangkat tersebut telah digunakan dalam waktu yang cukup lama.

Pasalnya HP seiring berjalannya waktu sejumlah aplikasi juga mengalami pembaruan yang tentu akan berpengaruh terhadap performa HP itu sendiri. Belum lagu karena faktor usia dan masa pemakaian.

Baca Juga: 7 Alamat Proxy Whatsapp Indonesia Gratis, Pake WA Gak Perlu Terhubung Internet

Selain itu, sistem yang digunakan tentu juga akan usang atau lawas, kesehatan baterai menurun, ruang penyimpanan melebihi kapasitas, dan banyak lagi.

Tapi jangan khawatir, ada solusi yang mudah dilakukan untuk mengatasi permasalahan itu. Mengutip laman Lifewire via Selebtek.suara.com, berikut cara meningkatkan performa HP Android yang lemot agar kembali satset satset.

  • Lakukan pembaruan OS Android ke versi terbaru secara rutin agar performa maksimal sekaligus meningkatkan keamanan perangkat. Proses update sistem Android ini biasanya otomatis selama perangkat tersebut terhubung ke WiFi.
  • Jangan terlalu banyak mengunduh aplikasi di perangkat Android yang tidak hanya menguras ruang penyimpanan, melainkan bisa mengurangi performanya.
  • HP Android tipe lama biasanya akan kesulitan memperbarui sistem karena OS yang digunakan sudah tidak mendukung. Karenanya, perlu dilakukan rooting android yang fungsinya dapat membantu menambah, mengurangi, hingga memodifikasi file atau data di Android. Dengan begitu, aplikasi bawaan Android yang tidak diperlukan dapat dihapus dan membantu memaksimalkan kinerja Android.

Baca Juga: 30 Ramalan Jayabaya yang Diduga Sudah Terjadi dan Akan Terjadi di Indonesia

  • Bersihkan ruang penyimpanan untuk agar tidak melebihi kapasitas. Jika dalam perangkat tersebut tidak ada slot kartu memori tambahan, alternatifnya adalah melakukan pencadangan data ke Google Drive.
  • Cek sistem keamanan karena Android dinilai masih rentan terhadap malware. Untuk itu, setiap pengguna perlu melakukan cek keamanan sistem secara berkala.
  • Hapus bloatware. Fitur ini merupakan aplikasi bawaan yang disematkan sendiri oleh produsen hp Android. Namun seringkali keberadaan bloatware ini menyita ruang penyimpanan ponsel. Sebelum menghapus bloatware, cek dahulu apakah aplikasinya bersifat default atau tidak. Jika default Anda dapat menerapkan disable supaya menghentikan aktivitasnya.

Baca Juga: Mobil Listrik Ioniq 6, Bakal Hadir di Indonesia Tahun Ini? Cek Spesifikasinya

  • Jangan lupa cek kondisi kesehatan baterai. Performa Android dapat tetap stabil apabila penggunanya tidak mengabaikan baterai ponsel kosong dalam waktu lama. Demi menjaga kesehatan baterai Android, pastikan tidak menjalankan banyak aplikasi di hp sekaligus, menonaktifkan mode WiFi dan bluetooth saat tidak digunakan, dan memperhatikan waktu pengisian terbaik baterai hp.
  • Bersihkan cache HP Android. Selain terasa lemot saat digunakan, perangkat rentan mengalami freezing yang mengakibatkan layarnya tidak sensitif ketika diberi perintah. Untuk mengatasi kondisi ini, segera masuk ke pengaturan di hp dan pilih menu apps, kemudian clear cache pada semua aplikasi.
  • angan lupa untuk sering melakukan restart secara berkala. Terutama jika Anda pengguna hp non-stop. Restart ini bermanfaat meringankan dan memulihkan kinerja Android karena dapat menghapus otomatis berbagai jenis file sampah yang memakan banyak memori di storage dan RAM.

Sumber: Selebtek.suara.com

Editor : Dede Imran

Tags :
BERITA TERKAIT