Sukabumi Update

6 Cara Mencegah Diri Agar Tidak Kecanduan Main HP, Ikuti Langkahnya!

Cara tidak kecanduan main HP | Foto : Andrea Piacquadio/Pexels

SUKABUMIUPDATE.com - Menghindari dari potensi kecanduan main gadget atau HP sangat penting diperhatikan setiap orang.

Pasalnya, ketika sudah kecanduan main HP, beragam dampak negatif akan mengancam diri sendiri.

Oleh sebabnya, keharusan menghindari diri dari kecanduan main HP sama berharganya dengan menjaga kesehatan tubuh.

Simak 5 cara yang bisa dilakukan agar tidak kecanduan main HP seperti dilansir dari laman resmi halodoc, Senin, 25 Maret 2024.

1.Matikan HP Sebelum Tidur
Penting agar sebelum istirahat untuk mematikan HP terlebih dahulu. Sebab, itu merupakan cara sederhana agar terhindar dari kecanduan.

Karena saat posisi diri sudah dalam keadaan rebahan, potensi main HP sangat tinggi. Jadi, perlu segera dicegah dengan cara mematikannya.

Baca Juga: Kue Kering Ini Wajib Ada Saat Lebaran, Intip Resep Sagu Keju Anti Gagal Ini, Yuk!

2.Hapus Aplikasi yang Membuat Candu
Membiarkan HP menumpuk dengan banyak aplikasi mainan, chattingan dan fitur lain yang memanjakan hanya akan membuat semakin candu.
Karena itu, mencegah diri dari kecanduan main HP adalah dengan mengahapus atau jangan pernah unduh sama sekali.

3.Sering Berkumpul dengan Teman
Sering-sering keluar rumah sangat penting mencegah kecanduan main HP, baik untuk jalan-jalan maupun cangkruan.

Intinya, sering berkumpul dengan orang, jangan sampai selalu sendirian. Karena seorang diri akan menyebabkan candu pada HP.

4.Jangan Pakai Notifikasi Medsos
Jangan sekali-kali mengaktifkan fitur notifikasi pada aplikasi, apalagi notif sosial media, seperti WhatsApp, Facebook dan Instagram.

Karena ketika berbunyi notif tersebut, maka potensi ketergantungan untuk melihat isi percakapan sangat tinggi.

5.Ketahui Efek Negatif Kecanduan HP
Terakhir, ketahui dampak buruk kecanduan main HP dari berbagai sisi, sebagai media pengingat diri.

Penting mencari tahu dampak yang ditimbulkan dari HP, mulai penyakit fisik sampai psikis. Tujuannya untuk berpikir dua kali jika ingin terjebak dalam kecanduan itu.

Sumber : halodoc.com

Editor : Syamsul Hidayat

Tags :
BERITA TERKAIT