Sukabumi Update

Pembaruan WhatsApp Versi Beta Android Hadirkan 138 Emoji Baru

SUKABUMIUPDATE.com - Aplikasi pesan WhatsApp dikabarkan telah menguji sebanyak 138 emoji baru bagian dari pembaruan WhatsApp versi 2.20.197.6 beta untuk Android. Informasi itu datang hanya beberapa hari setelah WhatsApp meluncurkan stiker animasi untuk pengguna Android. 

Melansir Tempo.co, paket stiker animasi tersedia di samping paket stiker biasa dan disediakan untuk memberikan pengalaman komunikasi yang lebih baik. Emoji dan stiker adalah salah satu elemen kunci di WhatsApp yang digunakan untuk mengekspresikan perasaan dan emosi serta menghibur penerima di platform. 

Emoji baru di WhatsApp berbeda sedikit saja dari yang sudah ada untuk pengguna Android. Ini artinya pengguna tidak akan bisa melihat banyak perbedaan pada pandangan pertama. Perubahan termasuk model pakaian serta gaya dan warna rambut di beberapa emoji baru.

Versi beta dari pembaruan WhatsApp pertama kali dilaporkan oleh WABetaInfo. Pengguna bisa melihat perubahan baru dengan mengunduh versi terbaru setelah bergabung dengan program Google Play Beta. Pengguna juga bisa mengunduh file APK-nya dari APK Mirror. Emoji baru belum disediakan untuk rilis publik di WhatsApp Android.

Selain itu, awal pekan ini, WhatsApp juga terlihat mengembangkan opsi 'Mute Always' untuk memungkinkan pengguna menempatkan notifikasi dari obrolan atau grup yang dibuat senyap sepanjang masa. Aplikasi pesan instan itu juga terlihat membawa fitur yang mengantisipasi 'Expiring messages' (pesan yang menghilang atau hanya sesaat).

WhatsApp pada bulan lalu telah membawa stiker animasi untuk pengguna Android dan iPhone. Daftar paket stiker animasi awal meliputi Rico's Sweet Life, Playful Piyomaru, Bright Days, Moody Foodies, dan Chummy Chum Chums.

Sumber: Tempo.co

Editor : Herlan Heryadie

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI