SUKABUMIUPDATE.com - Hero counter Novaria penting untuk diketahui oleh pemain Mobile Legend. Hal tersebut karena hero Mage itu memiliki damage super menyakitkan di late game.
Bahkan statistik in game Mobile Legends, Novaria masuk dalam 6 besar hero dengan ban rate tertinggi karena sangat ditakuti.
Diketahui Novaria mampu “membuka map" serta dapat mendeteksi musuh karena memiliki ultimate Astral Echo. Skill dua milik sangat sakit, apabila timing tepat Astral Recall mampu menghasilkan Magic Damage tinggi.
Baca Juga: 8 Hero Terbaik untuk Solo Rank di Mobile Legends 2023, Cepat Tembus Mythic
Semakin jauh rentang jaraknya, maka damage yang diberikan juga makin besar. Tiga dari empat skill milik Novaria bertipe Buff yang mana memungkinkannya menghasilkan penguatan damage sekaligus efek slow untuk menumbangkan musuh.
Lantas apa saja hero yang mampu menjadi counter Novaria? Yuk simak selengkapnya di bawah ini seperti menghimpun dari HiTekno.com.
1. Harley
Natural counter Novaria yang pertama adalah Harley. Ia merupakan hero hybrid Assassin/Mage yang bakal menjadi mimpi buruk Novaria.
"Kang Kartu" satu ini mempunyai efek burst yang mematikan bagi Mage. Novaria harus dikalahkan oleh Mage yang mampu melumat squishy hero dengan cepat. Poker Trick dan Deadly Magic milik Harley bisa menghabisi Novaria dalam sekejap.
2. Eudora
Natural counter Novaria selanjutnya adalah Eudora. Apabila timing dan positioning tepat, Eudora bisa meng-outplay Novaria. Badai petir Thunder's Wrath milik Eudora dapat membunuh Novaria dengan cepat.
3. Ling
Dengan deretan skill Ling dapat membuat Novaria kewalahan untuk menanganinya. Hero assassin lincah macam Ling bisa menjadi jawaban untuk hero high ground seperti Novaria.
Apalagi ketika hero mage ini mengeluarkan skill, ia akan diam di tempat. Dengan kondisi ini, maka Ling bisa memanfaatkan kesempatan untuk bisa menumbangkannya.
Mobilitas tinggi dan super licin membuat Ling bisa menghindar dari kombo skill Novaria yang memiliki damage tinggi.
Ketika Novaria lengah, maka Ling bisa langsung masuk dan menumbangkannya dengan menggunakan Tempest of Blade yang memang memiliki physical damage tinggi.
Sumber: HiTekno.com (Portal Suara.com)
Editor : Reza