Sukabumi Update

Biar Gak Dianggap Norak, Jangan Lakukan 6 Hal Ini saat Makan di Restoran

SUKABUMIUPDATE.com - Makan di sebuah restoran menjadi salah satu kegiatan yang menyenangkan, kamu bisa menikmati makanan lezat yang tersedia di sana.

Namun, meski ingin mencari kesenangan di tempat itu, kamu tetap harus memperhatikan norma atau sopan santun, jangan bertindak semaunya sampai mengganggu staf restoran, usahakan untuk tetap menjadi pengunjung terhormat. 

Melansir dari Tempo.co, berikut adalah enam hal yang mungkin sering dilakukan pengunjung restoran secara tidak sengaja yang mengganggu staf restoran.

Baca Juga :

1. Jangan jentikkan jari pada pelayan

Brian Nagele, CEO Restaurant Clicks, agen pemasaran digital di industri makanan dan minuman, dan mantan pemilik restoran Kings Oak di Philadelphia, memiliki satu permintaan: Tolong jangan menjentikkan jari ke pelayan.

"Dalam industri perhotelan, menjentikkan jari dianggap sebagai sikap yang menghina. Pelayan biasanya sibuk dengan banyak meja dan bekerja dalam lingkungan yang sibuk. Jadi, permintaan kehadiran mereka yang tidak sabar seringkali menambah frustasi batin mereka di tempat kerja," kata Nagele.

Sebagai gantinya, dia menyarankan mengangkat tangan atau mencoba melakukan kontak mata, ini membantu membangun hubungan yang sopan dengan karyawan yang membantu.

2. Membandingkan makanan

Setiap restoran menawarkan cita rasa sendiri, itulah sebabnya pelanggan harus menghindari membandingkan satu tempat dengan tempat lain saat berbicara dengan staf restoran.

"Semua restoran dan koki itu unik," kata Andy Diep, master sushi chef di Seminole Reef Grill. "Menjengkelkan ketika pelanggan memulai dengan mengatakan, 'Apakah sushi kamu seperti ini dan itu di restoran lain? Koki, pemilik restoran, atau pelayan akan berpikir, 'Nah, mengapa Anda tidak pergi ke sana?'"

Sebaliknya, Diep menyarankan para tamu untuk membuka pikiran dan selera mereka terhadap cita rasa restoran, daripada meniru makanan yang bisa mereka dapatkan di tempat lain.

"Saya pribadi suka mengobrol dengan pelanggan untuk mempelajari tentang preferensi rasa dan tekstur mereka, dan saya menyesuaikan sushi khusus untuk mereka."

3. Hindari kontak fisik

Sama seperti Anda tidak ingin disentuh oleh orang asing, begitu pula pelayan restoran. Itu tidak pantas. "Tidak semua orang yang bekerja di perhotelan adalah ekstrovert dan mereka memiliki hak atas ruang pribadi mereka,” kata Nagale.

Sekali lagi, cobalah melakukan kontak mata sebagai gantinya. Atau, jika harus, berjalan ke pelayan dan cukup katakan, "permisi" untuk mendapatkan perhatian mereka.

photo(Ilustrasi) Restoran. - (Pixabay)</span

4. Terus-terusan menelepon

Menelepon di meja restoran terus-terusan bisa mengganggu pelayan dan pelanggan lainnya, jadi letakkan ponsel dan jangan mengabaikan pelayan.

"Lebih sopan untuk meletakkan ponsel, tetap diam, atau meninggalkannya di mobil saat berada di restoran," kata Diep. Kalaupun tidak bisa meninggalkan ponsel di mobil, keluarlah untuk menelepon.

5. Hindari memilih meja yang kotor

Jangan memilih meja yang kotor agar pelayan punya waktu untuk melakukan pekerjaan mereka. "Duduk di meja yang kotor membuat pelayan yang mungkin sedang menangani tugas lain terburu-buru. Ketika duduk di meja yang tidak siap, itu menekan karyawan untuk menghentikan pekerjaan mereka untuk melayani Anda, dan itu tidak selalu mungkin, terutama pada hari-hari ketika kekurangan staf," jelas Nagele.

"Ditambah lagi, itu membuat segalanya menjadi canggung karena Anda sekarang harus melihat mereka membersihkan di depan Anda. Beberapa tamu bahkan mungkin mulai mengkritik metode sanitasi pelayan berdasarkan preferensi pribadi."

Jika tidak menemukan meja yang bersih, Nagele menyarankan untuk memberi waktu lima menit kepada staf untuk menyiapkannya.

6. Tidak datang setelah melakukan reservasi

Inilah kesalahan terbesar yang dilakukan tamu restoran, tidak muncul setelah reservasi.

"Ada tren saat ini di mana pelanggan membuat banyak reservasi pada malam akhir pekan. Kami bahkan memiliki sebutan untuk itu, 'belanja reservasi,'" kata Tiff Meikle, manajer front-of-house dan salah satu pemilik Heritage Restaurant & Bar Kaviar di Chicago.

"Ini adalah praktik yang sangat merugikan bagi bisnis kami. Orang-orang tidak muncul sama sekali, atau membatalkan pada menit terakhir, yang berdampak negatif pada aliran pendapatan kami karena akhir pekan adalah saat kami menghasilkan uang.”

Kalaupun ingin membatalkan reservasi restoran, Meikle menyarankan melakukannya paling lambat 24 jam sebelumnya.

SUMBER: TRAVELANDLEISURE.COM | TEMPO.CO

Editor : Dede Imran

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI