Sukabumi Update

Sederet Lomba 17 Agustus untuk Rayakan Hari Kemerdekaan Indonesia

SUKABUMIUPDATE.com - Lomba untuk memeriahkan hari kemerdekaan Indonesia sudah menjadi sebuah tradisi sebelum adanya pandemi Covid-19. 

Walaupun pandemi Covid-19 belum berakhir tapi kondisi saat ini sudah dapat dikatakan baik, sehingga di sebagian wilayah di Indonesia sudah bisa kembali mengadakan berbagai macam lomba di tanggal 17 Agustus nanti.

Dan inilah sederet lomba 17 Agustus untuk memeriahkan hari kemerdekaan Indonesia yang kami lansir dari berbagai sumber.

Baca Juga :

1. Lomba Panjat Pinang

photoLomba Panjat Pinang - (iStock)</span

Panjat pinang merupakan salah satu perlombaan yang identik dengan 17 Agustusan. Perlombaan ini dilakukan dengan cara memanjat pohon pinang atau bisa diganti dengan pohon lain yang sudah dikuliti serta dibeli cairan pelicin untuk memperebutkan berbagai macam hadiah yang sudah digantungkan diatasnya.

2. Lomba Makan Kerupuk

photoLomba Makan Kerupuk - (Freepik)</span

Lomba ini merupakan salah satu lomba yang tidak boleh ketinggalan saat merayakan hari kemerdekaan Indonesia.

Walaupun sederhana tapi lomba ini dapat diikuti oleh semua kalangan usia, sehingga saat lomba dilakukan akan berlangsung sangat seru.

3. Lomba Estafet Tepung

photoLomba Estafet Tepung - (via: lsc.bphn.go.id)</span

Lomba memindahkan tepung ini merupakan lomba yang seru karena dilakukan secara berkelompok.

Tata cara melakukan lomba ini adalah kelompok peserta duduk berbaris menghadap depan dengan masing-masing peserta membawa piring dan disimpan diatas kepala.

Sementara peserta yang duduk paling depan membawa piring berisikan tepung diatas kepala untuk di pindahkan ke piring peserta berikutnya.

4. Lomba Memasukan Belut ke Dalam Botol

photoLomba Memasukan Belut ke Dalam Botol - (Shutterstock)</span

Tak kalah seru dengan lomba diatas, lomba memasukan belut ke dalam botol ini menghibur. Hal itu dikarenakan memasukan belut cukup sulit karena hewan air tersebut sangat licin.

5. Lomba Memasukan Paku ke Dalam Botol

photoLomba Memasukan Paku ke Dalam Botol - (via: uprint.id)</span

Lomba 17 Agustusan yang tidak boleh ketinggalan yaitu, memasukan paku ke dalam botol. Tata cara lomba ini hanya mengikatkan paku dengan tali pada pinggang yang disimpan di bagian belakang tubuh.

Setelah itu, peserta harus memasukan pake tersebut kedalam botol dengan postur tubuh jongkok sehingga peserta harus menungging untuk melihat apakan paku tersebut sudah masuk atau belum.

6. Lomba Balap Karung

photoLomba Balap Karung - (Freepik)</span

Balap karung merupakan permainan yang sangat konpetitif dengan memasukan kedua kaki ke dalam sarung hingga mencapai pinggang dan melompat-lompat hingga mencapai garis finis.

7. Lomba Balap Kelereng

photoLomba Balap Kelereng - (Shutterstock)</span

Lomba Balap Kelereng juga sangat seru, dilakukan dengan cara menggigit sendok kemudian disimpan kelereng. 

Setelah itu peserta harus berjalan dengan menjaga kelereng sampai garis finish dan jangan sampai terjatuh.

Selain ke tujuh lomba tersebut masih banyak lagi lomba yang dapat dilakukan saat merayakan hari kemerdekaan Indonesia di tanggal 17 Agustus nanti, diantaranya adalah sebagai berikut:

  • Lomba memasukkan bendera ke dalam botol
  • Lomba makeup sambil tutup mata
  • Lomba sepak bola ibu-ibu
  • Lomba joget balon
  • Lomba sepeda di atas empang
  • Lomba sepeda paling lambat
  • Lomba menangkap bebek
  • Lomba kelereng sambil tutup mata
  • Lomba estafet kelereng
  • Lomba tarik tambang
  • Lomba jalan menggunakan bakiak
  • Lomba memasukan benang ke dalam jarum

Itulah sederet lomba untuk merayakan Hari Kemerdekaan Indonesia di tanggal 17 Agustus, yang dijamin seru, heboh, dan tentunya menghibur. 

Baca Juga :

Editor : Reza Nurfadillah

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI