SUKABUMIUPDATE.com - Kutu kasur seringkali menyebabkan gatal-gatal di malam hari.
Seperti namanya, kutu kasur biasanya bersarang di kasur yang dipakai untuk tidur.
Kasur yang menjadi tempat tungau ini tidak aman dan tidak sehat untuk keluarga.
Rasa gatal disebabkan oleh kutu kasur hinggap di kulit.
Layaknya kutu, ukurannya yang kecil membuat tungau kasur ini sulit untuk dilihat.
Bagaimana Cara Mencegah Kutu Kasur Di Rumah? Yuk simak cara yang dapat kamu lakukan berikut ini!
Baca Juga: 3 Cara Mengusir Kutu Rambut, Anti Ribet dan Dijamin Ampuh
Melansir dari klikdokter.com, dr. Astrid Wulan Kusumoastuti menyebutkan kutu kasur dapat dicegah dengan 5 cara mudah yang wajib kamu lakukan di rumah:
1. Bersihkan Rumah Beserta Isinya dengan Vacuum Cleaner
Kutu kasur dapat kamu cegah dengan menjaga kebersihan rumah.
Pembasmian kutu kasur dapat dibantu dengan penggunaan vacuum cleaner pada perabotan rumah. Vacuum cleaner akan menyedot kotoran yang tak kasat mata.
Penting diketahui, kutu kasur merupakan tungau yang senang berada di tempat atau benda-benda lembab, kotor dan tidak terawat sehingga kutu kasur jarang hinggap pada peralatan bersih.
Ukuran tubuh kutu kasur jmembuat ia mudah lepas dan sulit untuk dibersihan menggnakan sapu biasa. Penggunaan vacuum cleane untuk membasmi kutu kasur adalah cara yang paling tepat.
Baca Juga: 8 Vacuum Cleaner Berkualitas Terbaik, Cegah Debu Bersarang di Rumah!
2. Rutin Mencuci Bed Cover Dengan Benar
Lagi-lagi, kutu kasur dengan tubuhnya yang berukuran kecil membuat tungau ini sulit kali untuk terlihat dengan jelas.
Kamu disarankan untuk mencuci kasur atau bed cover dengan rutin, minimal satu bulan sekali. Kasur yang kamu cuci juga harus menggunakan air panas agar kutu kasur mati.
Saat menjemur, kasur harus terkena sinar matahari secara langsung bukan sekedar disimpan dan terkena angin saja ya!
Baca Juga: Kaum Rebahan Wajib Tahu, Ini Dampak Buruk Jika Terlalu Sering Tiduran di Kasur
3. Gunakan Kapur Barus atau Gel Silika di Dalam Lemari
Meskipun namanya kutu kasur, tungau ini juga hinggap di tempat lain di dalam rumah. Terutama tempat yang mudah lembab seperti lemari.
Upaya mencegah kutu kasur pada lemari dapat kamu lakukan dengan menyimpan kapur barus. Kapur barus berguna untuk menghambat pertumbuhan serangga.
Selain dengan cara disimpan, kapur barus dapat kamu gunakan dengan campuran minyak tanah. Campuran kapur barus dan minyak tanah dapat dijadikan spray pembasmi serangga sehingga tungau kutu kasur ini akan mati saat terkena spray.
Cara menggunakannya sangat mudah yaitu dengan menyemprotkan di tempat-tempat yang beresiko menjadi sarang atau tempat perindukkan kutu kasur seperti kasur, sofa, karpet, dan sebagainya.
Akan tetapi jika kapur baru tidak cocok untukmu karena bau nya yang tidak sedap, gel silika bisa menjadi alternatif lain.
Gel silika dapat kamu gunakan dengan cara ditaburkan di sudut-sudut lemari. Kutu kasur akan menempel pada gel sehingga akan lebih mudah dibersihkan.
Baca Juga: Ketombe Bikin Gatal? Inilah Penyebab dan Cara Mencegah Supaya Tak Muncul Kembali
4. Gunakan Bahan Alami: Larutan Air Garam atau Cuka
Kutu kasur juga dapat dibasmi dengan menggunakan larutan air garam atau cuka.
Kedua bahan alami ini sangat mudah didapatkan karena sering digunakan sebagai bahan atau bumbu pelengkap masakan.
Air garam dapat digunakan dengan cara melarutkannya ke dalam air lalu semprotkan secara merata pada area yang terpapar oleh kutu kasur
Sedangkan cuka dapat kamu semprotkan langsung tanpa perlu menambahkan air.
Area yang kemungkinan terpapar oleh kutu kasur seperti karpet, sofa, kasur dan lemari.
Baca Juga: Air Garam Hingga Bawang Putih, Ini 7 Cara Mengatasi Gigi Sensitif yang Mudah Dilakukan
5. Gunakan Cairan Insektisida
Cara yang terakhir untuk membasmi kutu kasur adalah dengan cairan insektisida.
Cairan insektisida yang dimaksud adalah produk komersial yang dijual bebas di pasaran. Kamu dapat mendapatkan cairan insektisida ini dengan mudah dengan merk apapun yang kamu sukai.
Namun demikian, sebagai pengguna yang bijak kamu tetap harus memilih produk yang aman dan gunakan sesuai petunjuk penggunaan, ya!
Kutu kasur adalah tungau yang wajib dibasmi dengan cara yang benar seperti membersihkan rumah beserta isinya secara rutin dan menerapkan gaya hidup sehat.
Editor : Nida Salma