Sukabumi Update

Jangan Takut Bahas Hubungan Seksual dengan Pasangan agar Harmonis

<!-- [if gte mso 9]><xml> </xml><xml> Normal 0 false false false EN-US X-NONE X-NONE </xml><xml> </xml> <style> /* Style Definitions */ table.MsoNormalTable {mso-style-name:"Table Normal"; mso-tstyle-rowband-size:0; mso-tstyle-colband-size:0; mso-style-noshow:yes; mso-style-priority:99; mso-style-parent:""; mso-padding-alt:0in 5.4pt 0in 5.4pt; mso-para-margin-top:0in; mso-para-margin-right:0in; mso-para-margin-bottom:10.0pt; mso-para-margin-left:0in; line-height:115%; mso-pagination:widow-orphan; font-size:11.0pt; font-family:"Calibri","sans-serif"; mso-ascii-font-family:Calibri; mso-ascii-theme-font:minor-latin; mso-hansi-font-family:Calibri; mso-hansi-theme-font:minor-latin;} </style>

SUKABUMIUPDATE.com - Hubungan seksual sebenarnya menjadi bagian penting untuk menjaga keharmonisan pasangan suami dan istri. Psikolog lulusan Universitas Indonesia, Ajeng Raviando, menjelaskan kalau hal tersebut memiliki makna penting dalam ikatan emosional.

Namun, semakin banyak pasangan yang menganggap hal tersebut tidak penting dan bukan prioritas, terutama bila sudah punya anak. Padahal, hal tersebut menjadi bagian penting untuk terus menjaga keharmonisan dengan pasangan dan memastikan hubungan terus langgeng.

Di Indonesia, suami istri juga masih banyak yang kurang ekspresif mengenai hubungan seksual. Padahal, hal tersebut bisa jadi lebih menyenangkan dan juga meningkatkan emotional bonding di antara suami dan istri.

 “Kurang terbuka dan ekspresif mengenai hubungan seksual karena masih tabu, itu pada akhirnya membuat hubungan intim tidak menjadi suatu emotional bonding yang istimewa,” kata Ajeng Raviando.

Suami istri harus bisa mengetahui apa keinginan pasangannya, karena itu komunikasi sangat penting. Kalau tidak ekspresif mengenai keinginan masing-masing tentunya akan banyak perasaan yang terpendam. Hal tersebut juga menjadi salah satu alasan terjadinya perceraian.

Ajeng menjelaskan, sebagai suami istri seharusnya tidak malu untuk membicarakan hal-hal yang berhubungan dengan seksual ke satu sama lain. Hubungan seksual semestinya dianggap sebagai sesuatu yang menyenangkan.

“Sekarang banyak yang merasa karena aktivitas banyak banget jadi tidak menyenangkan lagi, terutama bila sudah punya anak. Suami istri harus bisa menjaga hubungan, terus meningkatkan gairah, tidak hanya di awal pernikahan tetapi selama menikah. Kalau tidak ada emotional bonding itu bahaya,” lanjutnya.

Sumber: Tempo

Editor : Nandi

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI