SUKABUMIUPDATE.com - Buat kamu yang tak biasa memakai sepatu high heels atau alas kaki dengan hak tinggi biasanya akan khawatir kecetit, sulit melangkah, lecet, apalagi sampai terjatuh. Memang butuh keterampilan dan latihan sebelum piawai memakai sepatu jinjit, seperti stiletto yang ujung haknya rucing atau sepatu platform.
Sebuah label fashion DSquared2 menghadirkan sepatu yang relatif aman buat para pemula di dunia sepatu jinjit. Di acara Menswear Fashion Week di Milan, Italia yang berlangsung pekan ini, rumah mode yang didirikan oleh Dan dan Dean Caten ini menampilkan sepatu sneakers sampai sepatu sandal dengan tumit tinggi.
Ya, sepatu sneakers yang biasa buat jalan santai atau lari dirancang sedemikian rupa sehingga bagian tumitnya begitu menjulang tapi tetap memperhatikan identitas sneakers yang kasual.
Warna-warna cerah, seperti merah, tali sepatu kuning, biru, dan putih mendominasi sepatu sneakers high heels yang diberi nama The Giant ini. Bentuk sepatu yang membungkus seluruh bagian telapak kaki dengan sempurna dan bantalan empuk untuk tumit membuat sepatu ini tampak nyaman dipakai dan aman buat pemula high heels.
Selain sneakers high heels, DSquared2 juga menghadirkan sepatu sandal jinjit yang dinamakan The Giant Heels. Bentuknya terkesan manis dengan model 'gesper' dari plastik di bagian depan. Koleksi ini tampaknya cocok buat perempuan yang tomboy atau mereka yang feminin tapi ingin terlihat kasual.
Sumber: Tempo
Editor : Andri Somantri