Sukabumi Update

Cerita Dibalik Nangka Unik Mirip Pisang di Cibatu Cisaat Sukabumi

SUKABUMIUPDATE.com - Warga Kampung Cibatu RT 13/03 Desa Cibatu Kecamatan Cisaat Kabupaten Sukabumi, dihebohkan dengan temuan buah nangka unik. Sekilas nangka ini mirip pisang, karena  ditumbuhi sejumlah buah mirip pisang berwarna kuning.

Pemilik buah unik adalah Judin Basyari. Ditemui dikediamannya judin menceritakan nangka unik ini merupakan buah pertama dari pohon nangka yang ditanam sekitar enam tahun, tak jauh dari rumahnya.

Judin Basyari tunjukkan nangka unik miliknya

"Awalnya saya tidak tahu pohon nangka itu sudah ada buahnya, karena buahnya tumbuh di bawah tertutupi beberapa pohon pandan," kata Judin kepada sukabumiupdate.com, Rabu (22/7/2020).

Buah denga berat sekitar 4 kilogram tersebut, sambung Judin dipetik pada hari Selasa (21/7/2020) kemarin. Judin menyebut, buah nangka tersebut dikenal dengan nama 'nangka telanjang'.

"Jadi itu tuh ada semacam duri yang ukurannya lebih besar dari duri lainnya. Saya punya pohon nangka sekitar empat pohon, baru kali ini ada nangka seperti itu," jelas Judin.

Saat duri besar mirip pisang dibuka, buahnya tetap nangka

Dalam pantauan sukabumiupdate.com, buah nangka yang tumbuh di pohon setinggi 5 meter tersebut, memiliki beberapa duri berukuran besar yang menonjol bak buah pisang.

Tonjolan duri yang berukuran lebih besar dari duri lainnya itu, memiliki tekstur yang kenyal namun terasa kosong. Tetapi, setelah duri tersebut dikupas, nampak buah nangka di dalamnya.

 

Editor : Fitriansyah

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI