Sukabumi Update

Ternyata Hutang Nining ke BRI Lunas, Berbekal Surat Kematian Tenggelam di Palabuhanratu

SUKABUMIUPDATE.com - Fakta demi fakta terkait kasus rekayasa Nining Sunarsih (52) yang dikabarkan hidup kembali setelah tenggelam di Pantai Citepus Palabuhanratu 1,5 tahun silam, berhasil diungkap oleh pihak kepolisian. Warga Kampung Cibunar, Desa Gede Pangrango, Kecamatan Kadudampit, Kabupaten Sukabumi ini ternyata sudah lepas dari hutang di Bank Rakyat Indonesia (BRI).

BACA JUGA: Pengakuan Wandi Setelah Misteri Nining Dinyatakan Rekayasa oleh Polisi Sukabumi

Fakta baru ini terungkap hasil pemeriksaan tiga saksi tambahan, dua kerabat Nining dan satu saksi dari pihak BRI. Pada pertengahan 2016 lalu, Nining mengajukan pinjaman kepada Bank BRI Cisaat senilai Rp 35 juta dengan masa pinjaman selama dua tahun dengan angsuran sebesar Rp 1,8 juta per bulan.

Namun, Nining hanya mampu membayar cicilan hingga tujuh bulan. "Diduga karena tidak mampu pembayaran cicilan akhirnya dibuat rekayasa itu. Pada 31 Januari 2017, cicilan tersebut dianggap lunas dengan berbekal surat kematian yang dibawa kerabatnya kepada bank,” jelas Kapolresta Sukabumi, AKBP Susatyo Purnomo Condro.

Modal surat kematian tersebut, BRI menganggap lunas hutang pihutang Nining, dengan pengembalian sertifikat rumah yang menjadi jaminan kepada pihak keluarga. "Sementara, hasil keterangan dua saksi kerabatnya, pada sore hari setelah merekayasa tenggelam. Sekitar pukul 17.00 WIB, Nining mendatangi rumah kerabatnya di Cianjur," terang Susatyo.

Kemudian sambung Kapolresta, Nining bercerita dan mengaku kepada kerabatnya bahwa dirinya membuat rekayasa tenggelam. Sehingga, Nining meminta kepada kerabatnya untuk dicarikan pekerjaan di Jakarta. "Bu Nining sempat menginap di rumah kerabatnya yang berada di Cianjur selama satu malam sebelum berangkat ke Jakarta untuk dicarikan pekerjaan."

BACA JUGA: Bukan Tenggelam, Ini Tempat Persembunyian Nining Selama 1,5 Tahun Hilang

Kepolisian sampai saat ini tambah Susatyo, masih menunggu laporan dari pihak bank apabila ada hal yang dirugikan. Selain itu, polisi sudah memberitahukan kepada bank terkait fakta rekayasa Nining tersebut.

"Tetapi perlu diingat juga, bahwa perkara ini memang bersumber pada keterangan Ibu Nining. yang saat ini masih dalam observasi selama satu Minggu oleh dokter jiwa," pungkasnya.

Editor : Ardi Yakub

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI