SUKABUMIUPDATE.com - Kasus pencurian dengan modus pecah kaca yang terjadi di Cicurug, Kabupaten Sukabumi, Rabu 10 Oktober, masih dalam penyelidikan pihak kepolisian. Peristiwa ini jadi sorotan kalangan pengusaha.
BACA JUGA: Pencurian dengan Modus Pecah Kaca di Cicurug Sukabumi, Uang Rp 200 Juta Raib
Ketua Sektor Elektronik dan Printing DPK Apindo Sukabumi, Aswin, mengatakan uang yang raib senilai Rp 200 juta hendak digunakan untuk operasional pabrik PT Afixkogyo Indonesia.
"Kerugian hingga 200 juta rupiah dialami oleh perusahaan akibat dari pencurian uang di dalam kendaraan yang terparkir di depan Alun-alun Cicurug," tutur Aswin Hrd Manager PT Afixkogyo Indonesia, kepada sukabumiupdate.com, Kamis(11/10/2018).
BACA JUGA: Maling Kotak Amal Terekam CCTV di Sukabumi, Pelaku Ikut Shalat Namun Tengok Kanan-Kiri
Aswin berharap pelaku pencurian modus pecah kaca segera tertangkap. Kerawanan wilayah oleh tindakan kriminal, seperti pencurian, dikhawatirkan mempengaruhi minat investor.
"Agar investor terutama bagi para pelaku usaha lebih percaya terhadap keamanan khususnya di wilayah Cicurug dan umumnya di Kabupaten Sukabumi," harapnya.
Editor : Ardi Yakub