Sukabumi Update

Sakit, Bayi yang Ditemukan di Prianganjaya Sukabumi Perlu Observasi Khusus

SUKABUMIUPDATE.com - Bayi perempuan yang dibuang di Desa Prianganjaya, Kecamatan Sukalarang, saat ini tengah menjalani perawatan di ruang High Care Unit (HCU) RSUD Syamsudin SH dikarenakan harus mendapatkan perawatan khusus.

"Berarti pasien perlu observasi khusus atau bayinnya dalam keadaan sakit. Mungkin ada infeksi atau ada yang lainnya, saya tidak begitu tahu detailnya," tutur Ketua Tim Humas dan Penanganan Keluhan RSUD Syamsudin SH, Wahyu Handriana, Sabtu (24/8/2019).

BACA JUGA: Pelaku Pembuang Bayi Cantik di Prianganjaya Sukabumi Ditangkap

Bayi cantik ini sebelumnya ditemukan tergeletak di pematang sawah di Kampung Cipetir, Desa Prianganjaya, Rabu (21/8/2019). Polisi menyatakan telah menangkap pelaku pembuangan bayi tersebut.

Wahyu mengatakan, belum ada dari pihak keluarga yang datang ke rumah sakit meskipun pelaku pembuang bayi telah ditangkap pihak kepolisian. Menurut Wahyu, pihak Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Sukabumi sudah datang untuk melihat kondisi bayi tersebut. "Kemarin dari Dinsos Kabupaten Sukabumi sama yang menemukan (bayi) datang kesini," imbuh Wahyu.

BACA JUGA: Siapa Tiga Orang Tua Asuh yang Diseleksi Untuk Bayi Dalam Kardus di Cibeureum

Soal adopsi, Wahyu mengingatkan hal itu ranah dari Dinsos dan P2TP2A. "Soal adopsi itu nanti kewenangannya di Dinsos dan P2TP2A Kabupaten Sukabumi," tegas Wahyu.

Sementara itu, Kapolres Sukabumi Kota AKBP Susatyo Purnomo Condro menyatakan akan merilis kasus pembuangan bayi tersebut pada Senin mendatang. "Senin aja," singkat Susatyo.

Editor : Andri Somantri

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI