Sukabumi Update

Ditinggal Salat Ashar, Motor Beat di Citamiang Kota Sukabumi Dibawa Kabur Pencuri

SUKABUMIUPDATE.com - Aksi pencurian kendaraan bermotor kembali terjadi di Sukabumi. Kali ini, pencurian tersebut terjadi di Jalan Sikib Nanggeleng, Kecamatan Citamiang, Kota Sukabumi, Minggu (27/9/2020) sore.

Dalam aksi yang terekam kamera CCTV itu, terduga pelaku berhasil membawa satu unit sepeda motor merk Honda Beat Street bernomor polisi F 5804 OE.

"Kejadiannya pas mau ditinggal Salat Ashar, motornya di luar rumah. Setelah selesai salat, motor sudah hilang. Motor disimpan di luar, dikunci stang. Biasanya di luar dan sekitar rumah itu aman," kata Yudi (23 tahun) kepada sukabumiupdate.com melalui pesan singkat, Senin (28/9/2020).

BACA JUGA: Pemilik Motor Gagalkan Maling di Alun-alun Palabuhanratu Sukabumi

Yudi menjelakan, motor yang hilang itu merupakan milik saudaranya yang bernama Iman (22 tahun). Saat itu, Iman tengah malaksanakan Salat Ashar di rumahnya, yakni sekira pukul 15.20 WIB.

Dalam rekaman CCTV berdurasi 42 detik, terlihat dua terduga pelaku tengah berboncengan mengendarai sepeda motor hasil curiannya. Terlihat dengan jelas saat kedua terduga pelaku hendak berputar arah mengendari motor tersebut.

Yudi menyebut, kedua terduga pelaku tersebut terekam CCTV usai melakukan aksinya.

"Terekam CCTV milik tetangga. Saat kejadian itu juga pemilik motor langsung melapor ke Mapolsek Citamiang," pungkasnya.

Editor : Koko Muhamad

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI