Sukabumi Update

Operasi Wajib Masker di Jampang Tengah Sukabumi, Petugas Tegur Puluhan Pelanggar

SUKABUMIUPDATE.com - Antisipasi penyebaran Covid-19, jajaran Polsek Jampang Tengah, unsur Kecamatan Jampang Tengah, Koramil Jampang Tengah, Pol PP Jampang Tengah, Puskesmas Jampang Tengah dan tokoh masyarakat, serta tokoh agama sedang gencar melakukan operasi wajib masker kepada pengguna jalan serta masyarakat di wilayah.

Rabu (7/10/2020) tim gabungan melakukan operasi wajib masker kepada warga dan pengguna jalan di Terminal Bojonglopang, pasar tradisional Bojonglopang, dan pertigaan jalan Raya Bojonglopang Desa Jampang Tengah, Kecamatan Jampangtengah, Kabupaten Sukabumi. 

"Operasi masker tersebut sebagai peningkatan kedisiplinan, sebagai bentuk pencegahan penyebaran Covid-19," ucap Kapolsek Jampang Tengah, AKP Usep Nurdin kepada sukabumiupdate.com, Rabu malam.

Lanjut Usep Nurdin, Operasi Masker diikuti 30 personel gabungan dari Forkompicam Jampang Tengah yang disebar di beberapa titik.

BACA JUGA: Tak Pakai Masker, 90 Orang Terjaring Operasi Yustisi di Citamiang Sukabumi

"Dalam razia masker terhadap pengguna jalan dan warga, juga kami memberikan masker untuk pengguna jalan atau warga yang tidak memiliki masker. Kami berikan imbauan secara langsung wajib penggunaan masker di lokasi-lokasi keramaian atau kerumunan massa," paparnya.

"Kegiatan seperti ini sudah rutin kami lakukan supaya masyarakat di wilayah Jampang tengah terbiasa menggunakan masker dalam beraktivitas sehari-hari. Menumbuhkan budaya disiplin memakai masker sebagai salah satu bentuk pencegahan penyebaran Covid-19.

"Yang terjaring mencapai ratusan orang. Alasan mereka lupa, ketinggalan di rumah. Ada sekitar 50 orang kena sanksi teguran, juga sanksi berupa push up. Selama operasi kami pun membagi masker sebanyak  215 helai. Alhamdulilah ada peningkatan kesadaran warga Jampang Tengah dalam melaksanakan protokol kesehatan. Kedisiplinan mencapai 80 persen," terangnya.

Ingat pesan ibu: Wajib 3M (memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan dengan sabun). Redaksi sukabumiupdate.com mengajak seluruh pembaca untuk menerapkan protokol kesehatan Covid-19 di setiap kegiatan.

Editor : Herlan Heryadie

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI