Sukabumi Update

3 Awewe 1 Salaki, Cara Samantha Teater Rawat Seni Pertunjukan dan Basa Sunda

BALEWARGA - Unit Kegiatan Mahasiswa atau UKM Samantha Teater Universitas Muhammadiyah Sukabumi kembali menggelar pagelaran tahunan. Di 2022 ini Samantha Teater menampilkan tajuk "3 awewe 1 salaki".

Pertunjukannya berlangsung di Auditorium Universitas Muhammadiyah Sukabumi pada Jum'at 26 Agustus 2022 lalu. "Tahun ini tema kami adalah Be Brave To Be Strong," ungkap Fani Julia Partama, ketua pelaksana pertunjukan.

Pagelaran ini terdiri dari 4 orang pemain dan 12 kru. Menurut Fani, pagelaran ini mengusung semangat edukasi, dimana teater itu butuh konsep yang kompleks. Baik ari sisi ketokohan,olah gerak, olah vokal dan olah sukma.

Bahkan bagaimana prosenium panggung dipresentasikan kepada audiens dalam hal lighting, artistik panggung, blocking, musik latar, dan lainnya juga menjadi nilai yang harus dipelajari. 

"Pertunjukkan ini juga merupakan pagelaran basa sunda. Yang dimaksimalkan dengan tokoh yang sedikit tetapi dapat membuat karakter yang kuat," lanjut Fani.

Kedepan, lanjut Fani, UKM Samantha Teater Universitas Muhammadiyah Sukabumi berharap pagelaran ini bisa rutin setiap tahun. Untuk mendorong minat masyarakat terhadap seni teater, "Juga membantu kami berkembang lebih baik lagi setiap tahunnya."

Sumber: Tim UKM Samantha Teater Universitas Muhammadiyah Sukabumi

Editor : Fitriansyah

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI