Sukabumi Update

Doa Bangsa Agrobisnis Binaan FKDB Gelar Panen Perdana Melon di Lodaya Sukabumi

DBA (Doa Bangsa Agrobisnis) Binaan dari FKDB Gelar Panen Perdana Melon di Lodaya Sukabumi. (Sumber : Istimewa).

SUKABUMIUPDATE.com - Sukabumi 04 Oktober 2023, Semangat Ayep Zaki dalam menata kebaikan melalui ekosistem pertanian terus dibuktikan. Pada hari ini, Doa Bangsa Agrobisnis (DBA) binaan Forum Komunikasi Doa Bangsa (FKDB) yang di dirikan oleh Ayep Zaki menggelar panen perdana melon premium di lahan Greenhouse seluas 512 m2 yang berlokasi di Lodaya, Cibadak, Kabupaten Sukabumi.

Kegiatan panen perdana tersebut turut dihadiri oleh Pimpinan Majelis Ulama Indonesia (MUI) dan Tim dari Departemen Agripa ISMI, INSPIRA & LUKADO.

Kehadiran MUI, dan Tim dari Departemen Agripa ISMI, INSPIRA & LUKADO dalam kegiatan ini bertujuan untuk membentuk kolaborasi dalam mewujudkan Program Daulah Pangan Indonesia untuk diimplementasikan oleh semua umat di Indonesia.

Baca Juga: 11 Ciri Kesehatan Mental Seseorang Terganggu, Apakah Kamu Mengalaminya?

Program Daulah Pangan Indonesia adalah program yang dikerjakan oleh Ayep Zaki yang juga aktif di MUI Pusat sebagai Komisi Pemberdayaan Ekonomi Umat dalam merespon permasalahan yang sedang dihadapi oleh para petani, dimana program ini menciptakan ruang yang kondusif bagi para petani agar memiliki kapasitas keberdayaan dalam urusan input, proses dan output.

“Program ini mensyaratkan agar para petani memiliki kapasitas untuk terlibat secara aktif sebagai subyek pengelolaan pertanian dari hulu ke hilir. Program ini akan diimplementasikan pasca-2024 di seluruh Indonesia.” Ungkap Ayep.

 

Editor : Ikbal Juliansyah

Tags :
BERITA TERKAIT