Sukabumi Update

Capaian Pangan Lampaui Target Nasional, Peran Distan Sukabumi Berbuah Penghargaan Presiden

Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Sukabumi Aep Majmudin (kanan) saat mendampingi Bupati Sukabumi Asep Japar (tengah) menghadiri acara Syukuran Swasembada Pangan dan Panen Raya Nasional. (Sumber Foto: Diskominfosan Kab. Sukabumi)

SUKABUMIUPDATE.com - Kinerja impresif Dinas Pertanian (Distan) Kabupaten Sukabumi dalam mengawal ketahanan pangan membuahkan hasil membanggakan. Keberhasilan instansi ini dalam melampaui target produksi nasional mengantarkan Bupati Sukabumi, Asep Japar, menerima penghargaan tanda kehormatan Satyalencana Wira Karya dari Presiden RI Prabowo Subianto.

Penghargaan tersebut diserahkan langsung dalam acara Syukuran Swasembada Pangan dan Panen Raya Nasional di Kecamatan Cilebar, Kabupaten Karawang, Rabu (7/1/2026). Selain Bupati, penghargaan serupa diberikan kepada Kapolres Sukabumi atas sinergi pengawalan program pangan di lapangan.

Berdasarkan laporan capaian kinerja, Kabupaten Sukabumi memberikan andil krusial bagi surplus pangan nasional tahun 2025. Di bawah pengawalan Distan, produksi padi Kabupaten Sukabumi menembus 1.081.824,87 ton atau mencapai 120,26% dari target swasembada. Sementara produksi jagung mencapai 126.184,31 ton atau 120,76% dari target.

Baca Juga: Kabupaten Sukabumi Raih Penghargaan Presiden atas Dukungan Swasembada Pangan

Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Sukabumi, Aep Majmudin, menyatakan bahwa capaian di atas 120 persen ini merupakan bukti konsistensi seluruh jajaran dinas dalam menerjemahkan visi kedaulatan pangan Presiden ke tingkat daerah.

"Konsistensi Pemda melalui Dinas Pertanian selalu mendukung program strategis nasional, yang sejalan dengan visi misi Sukabumi Mubarakah, mengoptimalkan program strategis sektor pertanian sebagai pilar utama kedaulatan pangan di tahun 2026 ini untuk menunjang ketersediaan pangan berkelanjutan demi kesejahteraan petani Sukabumi," kata Aep.

Capaian luar biasa ini selaras dengan pengumuman Menteri Pertanian Amran Sulaiman, yang menyebut Indonesia telah berhasil mewujudkan kemandirian pangan tanpa impor beras sepanjang tahun 2025. Stok beras nasional saat ini tercatat sebagai yang tertinggi dalam sejarah.

Menghadapi tahun 2026, Distan Kabupaten Sukabumi memastikan akan terus mengoptimalkan program strategis sektor pertanian guna mempertahankan posisi Kabupaten Sukabumi sebagai salah satu lumbung pangan utama nasional. (adv)

Editor : Denis Febrian

Tags :
BERITA TERKAIT