Sukabumi Update

Cari Barista Hingga Tukang Jahit, Cek 1.519 Loker dalam Job Fair Sukabumi 2021

SUKABUMIUPDATE.com - Job Fair Kota Sukabumi tahun 2021 resmi dibuka oleh pemerintah daerah di Balai Kota Sukabumi, Selasa (2/4/2021). Job fair tahun ini berbasis aplikasi atau online, ada  1.519 loker untuk 40 jabatan dan 16 perusahaan, mulai dari cari barista hingga tukang jahit, apoteker dan dokter umum serta banyak lagi lowongan kerja lainnya.

Job fair 2021 ini dibuka secara resmi oleh Wali Kota Achmad Fahmi. Job fair akan berlangsung secara virtual mulai 27-29 April 2021. ''Selama 13 bulan pandemi semua pihak terdampak termasuk dunia usaha dan industri, namun jangan pasrah karena harus cari solusi terbaik,'' ujar Achmad Fahmi dikutip dari akun resmi Pemerintah Kota Sukabumi, Rabu (28/4/2021).

Job Fair virtual yang digagas Dinas Tenaga Kerja  Kota Sukabumi ini mengawali pelayanan untuk ketenagakerjaan di Jawa Barat. Selain dihadiri Wakil Wali Kota Sukabumi Andri S. Hamami, launching job fair virtual 2021 ini juga disaksikan langsung Kepala Dinas Tenaga Kerja Provinsi Jabar Rachmat Taufik Garsadi. 

Semangatnya kebersamaan dunia usaha dan industri untuk maju dan pemda harus hadir termasuk mengadvokasi warga yang membutuhkan pekerjaan.  '' Kami pemda ucapkan terimakasih kepada pelaku usaha yang terlibat langsung dalam kegiatan ini,'' lanjut Fahmi. 

photoPembukaan Job Fair 2021 Kota Sukabumi secara virtual di Balai Kota - (Dokpim Pemkot Sukabumi)</span

Baca Juga :

Ia berharap keberadaan pencari kerja bisa berbanding lurus dengan ketersediaan lapangan kerja. Data statistik menunjukkan peningkatan angka pengangguran dampak dari pandemi, harapannya dengan job fair virtual mampu menekan angka pengangguran dan kemiskinan meskipun agak tertatih .

'' Kami pemda ucapkan terimakasih kepada pelaku usaha yang terlibat langsung dalam kegiatan ini,'' pungkas Wali Kota.

Seperti diberitakan sebelumnya, bagi warga Sukabumi dan sekitarnya dapat bergabung di kegiatan Job Fair 2021 tersebut melalui laman https://disnaker.sukabumikota.go.id/jobs/. Setelah masuk di laman tersebut, Anda tinggal mencari daftar lowongan pekerjaan yang diinginkan.

Dari penelusuran yang dilakukan redaksi sukabumiupdate.com dilaman tersebut, banyak loker yang tersedia. Mulai dari mencari barista hingga tukang jahit, tenaga apoteker hingga dokter umum dan masih banyak jabatan lainnya.

Siapkan lamaran dan curriculum vitae sesuai dengan kriteria perusahaan. Setelah itu, Anda bisa langsung melamar pekerjaan dengan mengirim email ke alamat yang tercantum di laman tersebut.

Editor : Fitriansyah

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI