Sukabumi Update

Tengok Desa YouTube di India, Miliki 1.000 Konten Kreator

SUKABUMIUPDTE.com - Sebuah desa di Kota Rajpur, India, mendadak menjadi populer karena memiliki 40 saluran YouTube dan seribu dari tiga ribu penduduk desanya menjadi konten kreator.

Desa Tulsi di Chhattisgarh, Ibu Kota India Tengah, dikenal banyak orang karena penduduknya menghasilkan begitu banyak konten online sehingga dijuluki 'desa YouTube'.

photoDesa YouTube di India - (YouTube South China Morning Post)</span

Melansir dari Metro UK, berdasarkan rekaman pada Selasa lalu, warga terlihat merekam aktivitas warga lainnya saat sedang mengoperasikan traktor. Lalu, ada juga yang merekam saat anak-anak berlarian di jalan-jalan desa.

Baca Juga :

Beberapa dari mereka bahkan menggunakan drone untuk mendapatkan rekaman yang lebih baik. Sementara, beberapa dari mereka membantu dari sudut pandang teknis.

"Seperti yang Anda lihat di setiap lokasi di desa kami, penduduk dari segala usia adalah seniman. Kami memproduksi video untuk YouTube," papar Chetan Nayak dikutip dari Kosmo, Sabtu (17/9/2022) oleh Tantrum.suara (Portal suara.com)..

"Karena itu, semua orang menyebut desa kami 'Desa YouTube'," sambungnya.

Sementara itu, produser konten YouTube, Aditya Vaghil mengatakan, sebagian besar warga Tulsi memiliki kanal YouTube sendiri.

"Kami memproduksi video komedi, program berdasarkan lagu dan video balap. Hampir semua jenis seniman ada di desa ini," ujar Aditya.

Beberapa warga mengaku melakukan kegiatan tersebut secara penuh. Warga juga mengaku bisa mendapatkan penghasilan dua atau tiga kali lipat dari pekerjaan mereka sebelumnya.

Sebagai informasi, produser konten termuda di desa itu adalah remaja berusia 15 tahun. Sedangkan, yang terlibat dalam kegiatan tersebut adalah nenek berusia 85 tahun.

Baca Juga :

SOURCE: TANTRUM.SUARA.COM

Editor : Reza Nurfadillah

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI