Sukabumi Update

Gempa M6,0 Guncang Turki, Peringatan Tsunami Langsung Dikeluarkan!

SUKABUMIUPDATE.com - Gempa berkekuatan M6,0 dilaporkan melanda kota Düzce di barat Turki, 175 km timur Istanbul. 

Gempa tersebut terjadi pada pukul 04:08 waktu setempat pada Rabu pagi ini (23/11/2022) dan berada di kedalaman 2 km (1,24 mil), menurut European-Mediterranean Seismological Centre (EMSC).

Melansir dari Express UK, European-Mediterranean Seismological Centre, secara resmi mengeluarkan peringatan tsunami dan mengimbau warga untuk mencari tempat yang lebih tinggi.

"Menjauh dari pantai dan mencapai tempat yang lebih tinggi. Ikuti arahan otoritas nasional," tulis EMSC di Twitter

Unggahan di Twitter mengklaim bahwa gempa telah dirasakan di ibu kota Ankara dan Istanbul, 

Pusat gempa berada 12 km sebelah barat Düzce, dekat garis pantai Laut Hitam. Getaran dari gempa dan kerusakan akibat gempa tersebut dilaporkan terasa sampai ke pusat Negara Turki. Menurut ESMC.

#SHOWRELATEBERITA
Sumber: Express UK

Editor : Reza Nurfadillah

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI