Sukabumi Update

Israel Setujui Pembangunan 1.000 Rumah di Tanah Palestina

SUKABUMIUPDATE.com - Israel menyetujui pembangunan lebih dari seribu rumah di daerah pendudukan Tepi Barat, Palestina. Israel melanggar hukum internasional.

Menteri Luar Negeri Palestina Riyad Maliki mengritik rencana Israel tersebut. Dia juga mengutuk Amerika Serikat karena memberikan lampu hijau kepada Israel untuk melakukan apa pun sesuka hati di tanah Palestina.

Berbicara kepada Suara Radio Palestina, Maliki mengatakan, "Pembangunan rumah baru tersebut menunjukkan Presiden Donald Trump mengakui Yerusalem sebagai ibu kota Israel," lapor Al Jazeera.

Sementara itu, organisasi Israeli, Peace Now, yang menentang rencana pembangunan tersebut, menyatakan semua rumah yang akan dibangun itu menempati 20 kawasan di daerah pendudukan milik Palestina.

Sebelumnya, organisasi ini menyatakan Israel menyetujui pembangunan 6.742 rumah baru pada 2017. Angka pembangunan tersebut tertinggi sejak 2013. Pada 2016, Israel membangun 2.629 rumah.

Permukiman di daerah pendudukan telah melanggar hukum internasional dan menjadi batu sandungan perundingan antara Palestina dan Israel yang terhenti sejak April 2014. Saat ini, ada 600 ribu rumah warga Israel berdiri di daerah pendudukan di Tepi Barat dan Yerusalem Timur.

Sumber: Tempo

Editor : Administrator

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI