Sukabumi Update

Berbeda dengan Ayah dan Kakeknya, Ultah Kim Jong Un Belum Pernah Dirayakan

SUKABUMIUPDATE.com - Pemimpin Korea Utara Kim Jong Un disebut berulang tahun pada 8 Januari lalu. Namun berbeda dengan ayahnya, Kim Jong Il dan kakeknya Kim Il Sung, tidak ada perayaan besar-besaran untuk merayakan ultah pemimpin tertinggi generasi ketiga di negeri komunis itu.

Dilansir Tempo dari NK News, Kim yang berusia sekitar 38 tahun itu, menurut seorang pakar, masih terlalu muda untuk merayakan tanggal lahirnya secara resmi di Korea Utara.

Ulang tahun Kim Jong Un tidak diketahui publik hingga 2014. Namun sahabat Kim yang merupakan pemain basket Amerika Serikat, Dennis Rodman mengungkapkan tanggal 8 Januari adalah ulang tahunnya.

Rodman tiba-tiba menyanyikan lagu selamat ulang tahun untuk Kim Jong Un di sebuah pertandingan bola basket di Pyongyang. Orang-orang Korea Utara yang hadir di pertandingan itu mulai bertepuk tangan di tengah jalan, dan beberapa tampak kebingungan.

Baca Juga :

Korea Utara sejauh ini tidak menjadikan hari ulang tahun Kim Jong Un dalam perayaan formal. Tidak ada pula tanggal merah di kalender.

Berbeda dengan ayahnya, Kim Jong Il dan kakeknya Kim Il Sung. Hari ulang tahun keduanya dirayakan besar-besaran.

Ulang tahun Kim Il Sung diumumkan sebagai hari libur umum pada 7 Februari 1995 ketika dia berusia lima puluhan, menurut arsip media pemerintah.

Cheong Seong-chang, direktur Pusat Studi Korea Utara di Institut Sejong, mengatakan bahwa Kim Jong Un mungkin akan menyatakan ulang tahunnya sebagai hari libur ketika dia berusia lebih tua. "Kemungkinan ulang tahun Kim Jong Un diumumkan sebagai liburan terbesar setelah 2034, ketika Kim Jong Un berusia 50 tahun," kata Cheong.

SUMBER: TEMPO

Koleksi Video Lainnya:

Gibran Rakabuming dan Kaesang dilaporkan ke Komisi Pemberantasan Korupsi KPK

Editor : Denis Febrian

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI