Sukabumi Update

Anggota DPRD Jabar Muhammad Jaenudin Salurkan Hand Traktor untuk Poktan Sukabumi

SUKABUMIUPDATE.com - Anggota Komisi V DPRD Jabar Muhammad Jaenudin menyalurkan alat mesin pertanian (alsintan) berupa 20 hand traktor untuk 20 kelompok petani (poktan) di Kabupaten Sukabumi.

Acara penyerahan alsintan itu dilakukan secara langsung oleh Jaenudin yang juga ketua Fraksi PDIP DPRD Jabar kepada perwakilan poktan di UPTD Balai Pengembangan Mekanisasi Pertanian (Mektan) Jabar, di Bojongpicung, Kabupaten Cianjur, Selasa, 31 Mei 2022. 

Baca Juga :

Jaenudin menyatakan, Alsintan tersebut merupakan bantuan dari pemerintah Jabar yang diperjuangkannya untuk kemajuan sektor pertanian khususnya di daerah pemilihannya (Dapil) Jabar V yaitu Kota dan Kabupaten Sukabumi. 

“Pengajuan bantuan ini dari Desember 2021 dan baru terealisasi di tahun ini.,” ujar Jaenudin kepada sukabumiupdate.com, Rabu (1/6/2022).

Dia mengungkapkan rasa terima kasih kepada Pemprov Jabar yang telah merespon usulan kebutuhan Alsintan yang diusulkan Poktan dalam hal ini masyarakat kabupaten Sukabumi 

“Semoga aspirasi masyarakat yang saya perjuangkan ini bisa berguna dan bermanfaat buat para petani dalam hal ini masyarakat kabupaten Sukabumi,” jelasnya.

Jaenudin berharap bantuan Alsintan tersebut dipelihara oleh poktan dan tidak boleh dijual. Menurut dia, para petani lain di sekitar poktan bisa mengambil memanfaatkan hand traktor tersebut dan untuk teknisnya seperti apa diserahkan kepada poktan. 

“Satu hand tractor ini bisa melayani 10 hektar lahan pertanian, sehingga bisa untuk berapa petani manfaatnya sehingga meningkatkan produksi pertanian,” ujarnya.

Editor : Andri Somantri

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI