Sukabumi Update

Diterjang Puting Beliung dan Hujan Es, Desa Padamulya Gelap-gulita

SUKABUMIUPDATE.com - Pemerintah Desa Padamulya, Kecamatan Pasirkuda, Kabupaten Cianjur, masih melakukan pendataan terhadap warga setempat yang terdampak bencana hujan es disertai angin puting beliung yang menerjang wilayah itu, Senin (17/1/2021) sekitar pukul 16.00 WIB. 

Desa Padamulya, dan dua desa lainnya, yaitu Desa Girimukti dan Girijaya, Kecamatan Pasirkuda sebelumnya diterjang hujan es disertai angin puting beliung sehingga menyebabkan sejumlah rumah milik warga rusak dan akses jalan tertutup pohon pinus yang tumbang. 

Kepala Desa Padamulya, Parno, mengungkapkan, bencana hujan es disertai angin puting beliung yang menerjang desanya itu merupakan kejadian pertama kali. 

BACA JUGA: Hujan Es dan Angin Kencang Terjang Kabupaten Cianjur

"Hujan es disertai angin kencang terjadi sekitar pukul 14.00 WIB hingga pukul 16.00 WIB sore tadi. Tidak ada korban jiwa, namun beberapa rumah warga rusak akibat hujan es dan tertimpa pohon tumbang akibat angin puting beliung," kata Parno kepada wartawan, Senin (18/1/2021). 

Selain merusak rumah dan pohon tumbang, lanjut Parno, peristiwa itu juga menyebabkan tiang tower roboh dan menimpa bangunan posyandu. 

"Kami masih melakukan pendataan. Berapa jumlah rumah warga yang rusak dan berapa pohon yang tumbang dari peristiwa hujan es yang disertai angin kencang ini," tandasnya. 

BACA JUGA: Hujan Es Seukuran Kelereng dan Angin Kencang, Tiga Desa di Pasirkuda Terisolir

Sementara itu, Sekretaris Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Cianjur, Mokhamad Irfan Sofyan, mengatakan proses evakuasi di lokasi bencana terkendala cuaca dan padamnya listrik akibat tiang listrik yang juga roboh setelah diterjang angin kencang. 

"Relawan tangguh bencana yang ada di tingkat kecamatan dan desa, telah bergerak melakukan evakuasi dan pendataan. Namun, terkendala masih terjadinya hujan dan padam listrik," ucap Irfan. 

Ingat Pesan Ibu: Wajib 3M (memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan dengan sabun). Redaksi sukabumiupdate.com mengajak seluruh pembaca untuk menerapkan protokol kesehatan Covid-19 di setiap kegiatan.

Editor : Herlan Heryadie

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI