Sukabumi Update

5 Jenis Lipstik Yang Wajib Diketahui

SUKABUMIUPDATE.com - Jenis lipstik kian hari kian beragam. Dilihat dari berbagai aspek, produsen kosmetik kini memberikan macam-macam jenis lipstik untuk jenis bibir, warna kulit bahkan iklim yang disesuaikan dengan keadaan pemakainya. 

Maka dari itu, untuk Anda kaum perempuan, yuk kenali berbagai jenis lipstik berikut ini. 

Baca Juga :

1. Sheer Lipstick

photoSheer Lipstick - (makeupalley.com)</span

Sheer lipstik ini sedang trend di Korea Selatan, tekstur sheer lipstik tidak memiliki pigmentasi yang kuat. 

Sheer lipstik ini masih satu jenis dengan liptint, namun sheer lipstik memberikan kelembaban pada bibir karena mengandung moisturizer seperti lip balm. 

2. Matte Lipstick

photoMatte Lipstick - (makeupalley.com)</span

Lipstik matte memiliki tekstur pigmented yang dikagumi banyak wanita. 

Pengaplikasian lipstik matte biasanya ditambahkan dengan formula pelembab yang cukup baik, sehingga menjaga bibir tetap lembab dan terhindar dari pecah-pecah.

3. Frosty Lipstick

photoFrosty Lipstick - (makeupalley.com)</span

Frosty lipstik atau pearlescent lipstik memiliki tekstur creamy yang membuat taburan shimmer bertengger indah pada bibir. 

Trend lipstik ini sudah menjadi trend sejak era 90-an, digunakan saat menghadiri pesta dengan gemerlap gaun yang bertabur silver.

Jadi, jangan ragu untuk menggunakan frosty lipstik di hari-hari biasa juga ya.

4. Satin Lipstick

photoSatin Lipstick - (makeupalley.com)</span

Satin lipstik memberikan nuansa tanpa pekat pada bibir dengan pemakaian non full coverage. 

Satin lipstik memiliki warna lembut dan tipis yang memberikan sedikit kilau di bibir tapi bukan glossy. 

Tampilan lipstik satin membuat pemakainya tampak bercahaya. 

5. Creamy Lipstick

photoCreamy Lipstick - (makeupalley.com)</span

Memiliki bibir kering akan sangat terbantu dengan pemakaian creamy lipstik ini. 

Creamy lipstik mengandung tekstur yang pekat namun tidak begitu berkilau. 

Jadi, pemilik bibir akan terasa ringan ketika memakai creamy lipstik dengan pengolesan yang tidak berlebihan.

Editor : Muhammad Gumilang Gumilang

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI