Sukabumi Update

Rambut Rontok? Coba Konsumsi 5 Makanan ini

SUKABUMIUPDATE.com - Saat rambut rontok tidak jarang seseorang merasa frustasi, apalagi tidak mengetahui apa penyebabnya.  Jika kerontokan rambut sudah sangat mengganggu, kamu bisa segera berkonsultasi dengan dokter.

Tapi jika kamu enggan menemui dokter, kamu dapat mengkonsumsi beberapa makanan dibawah ini untuk membantu mengurangi kerontokan rambut.

Melansir dari tempo.co, inilah lima makanan yang bisa kamu konsumsi saat rambut mu mengalami kerontokan.

Baca Juga :

1. Buah Kenari 

photoBuah Kenari - (Freepik)</span

Kenari adalah salah satu camilan paling sehat. Makanan ini dikenal dapat membantu menurunkan kolesterol, mengelola diabetes, dan membantu memperlambat proses penuaan. Satu lagi, kenari juga bisa membantu mencegah kerontokan rambut.

“Kenari mengandung nutrisi yang penting untuk kesehatan rambut dan mencegah kerontokan rambut, seperti vitamin E, asam lemak omega-3, seng, selenium, dan protein,” kata Lisa Young, penulis buku  Finally Full, Finally Slim yang dilansir dari eatthis.com, Sabtu, 9 April 2022. 

2. Ikan Berlemak

photoIkan salmon - (Freepik)</span

"Salmon dan ikan berlemak lainnya kaya akan asam lemak omega 3, vitamin D, serta protein. Dan salmon secara khusus mengandung selenium juga  vitamin B, yang mana semuanya merupakan nutrisi penting untuk kesehatan rambut," kata Young.

Mengonsumsi cukup omega-3 dalam diet penting untuk banyak fungsi kesehatan, bukan hanya yang berhubungan dengan rambut. 

Menurut Morgyn Clair, penulis di Fit Healthy Momma, tubuh tidak dapat membuat asam lemak omega-3 sendiri. "Jadi sangat penting untuk kamu mendapatkannya dari makanan."

3. Telur

photoIlustrasi Telur Rebus - (Freepik)</span

"Telur mengandung nutrisi untuk kesehatan rambut seperti biotin, zinc, dan antioksidan selenium, serta zinc," kata Young. 

"Telur juga kaya protein, yang merupakan nutrisi penting, yang membantu mencegah kerontokan rambut. Faktanya, diet rendah protein telah ditemukan menyebabkan kerontokan rambut."

4. Protein Whey 

photoIlustrasi Protein Whey - (Freepik)</span

Karena protein merupakan komponen penting dalam merawat rambut, mengonsumsi protein shake atau powder selalu merupakan pilihan yang baik.

"Protein adalah salah satu nutrisi terpenting untuk pertumbuhan rambut, jadi salah satu pilihan makanan utama saya untuk rambut rontok adalah protein tanpa lemak seperti protein shake yang dibuat dengan whey," kata Clair. 

"Whey mudah dicerna dan mengandung banyak protein dalam jumlah kecil."

5. Paprika

photoPaprika - (Freepik)</span

Nutrisi penting lainnya yang dapat membantu mengatasi rambut rontok adalah vitamin C. Satu studi yang diterbitkan dalam The Journal of Clinical and Aesthetic Dermatology menemukan bahwa wanita dengan rambut menipis yang diberi suplemen vitamin C mengalami pertumbuhan rambut lebih banyak setelah masa percobaan. 

Meskipun ada banyak makanan dengan vitamin C, paprika merupakan salah satu yang tertinggi.

Baca Juga :

SUMBER: TEMPO.CO

Editor : Reza Nurfadillah

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI