Sukabumi Update

Tak Terdampak PPKM Darurat, Tabungan Siwajar BPR Sukabumi Tetap Banyak Peminat

SUKABUMIUPDATE.com - Perumda BPR Sukabumi tetap membuka layanan untuk produk Siwajar. Siwajar atau Simpanan Wajib Pelajar diketahui selalu banyak peminatnya.Hal tersebut dibenarkan oleh Kepala Bagian Umum dan Sumber Daya Manusia Perumda BPR Sukabumi Yeti Rusmiati. 

“Setiap tahun, pada bulan Juni dan Juli tabungan Siwajar selalu mengalami peningkatan. Termasuk pada tahun ini, Siwajar tetap banyak peminatnya dan menurut saya sama sekali tidak terdampak oleh adanya pandemi,” kata Yeti pada Sukabumiupdate.com saat didatangi ke kantornya, Selasa 27 Juli 2021. 

Siwajar merupakan salah satu produk tabungan dari BPR Sukabumi yang dikhususkan untuk pelajar. Kemudian diberikan berbagai keragaman pilihan untuk jenis tabungan yang ditawarkan. 

Baca Juga :

Contohnya tabungan yang dimulai dari hanya 11 ribu rupiah per bulan selama 6 tahun, hingga 80 ribu rupiah per bulan selama 12 bulan. Keringanan biaya tabungan yang ditawarkan memang ditujukan agar siswa-siswi yang berniat menabung tidak merasa keberatan, sehingga mereka semangat untuk menabung. 

Yeti juga menambahkan, kegiatan tatap muka yang dibatasi akibat PPKM darurat tidak lantas membuat BPR Sukabumi kehilangan semangat untuk mengajak nasabah menabung. Utamanya produk tabungan Siwajar ini, karena tabungan ini bertujuan untuk masa depan anak atau siswa sekolah. 

“Meskipun pandemi, tetapi kami tetap berusaha semaksimal mungkin untuk mengajak nasabah menabung di tabungan Siwajar ini. Karena ini kan sangat menguntungkan bagi mereka, kemudian juga memberi pelajaran berharga pada anak untuk belajar menabung,” pungkas Yeti.

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI