Sukabumi Update

Padahal Ilegal, Binomo Masuk 5 Besar Aplikasi Terbanyak Diunduh di Indonesia

SUKABUMIUPDATE.com - Bonimo merupakan salah satu aplikasi investasi bodong yang mengandung unsur judi serta penipuan dan sudah resmi dilarang di Indonesia.

Namun, meski sudah sejak lama dianggap ilegal dan tidak memiliki izin resmi, ternyata Binomo banyak diunduh oleh masyarakat.

photoIlustrasi Binomo - (IST)/span

Hal ini nampak dari laporan dari lembaga riset Data.ai, yang memperlihatkan, Binomo sebagai aplikasi keuangan paling banyak diunduh nomor 4.

Belakangan, ketertarikan masyarakat terhadap financial technology atau keuangan digital memang semakin tinggi. Bahkan dalam empat tahun terakhir, unduhan terhadap aplikas finansial naik 185 persen.

"Meskipun bukan pasar terbesar secara global, Meksiko, Indonesia, Argentina, dan Brasil mengalami pertumbuhan terbesar selama empat tahun terakhir, masing-masing naik 250%, 185%, 180%, dan 175%," tulis Data.ai dalam laporan resmi, Jumat (15/4/2022) yang dikutip oleh siara.com.

Sepanjang tahun lalu, masyarakat Indonesia mengunduh aplikasi keuangan sebanyak 382,1 juta juta kali. Jumlah ini meningkat pesat dibandingkan tahun 2020 yang mencapai 210,1 juta kali.

DANA jadi aplikasi keuangan yang paling banyak diunduh pada tahun lalu menurut Data.ai, disusul Neo, BRImo dan uniknya Binomo justru menduduki urutan keempat meski dianggap ilegal.

Berikut 10 aplikasi keuangan paling banyak diunduh sepanjang 2021 menurut Data.ai:

1. DANA

2. Neo: BNC Bank

3. BRImo BRI

4. Binomo

5. AdaKami

6. Mandiri New Livin

7. OVO

8. Easycash

9. RubikTrade

10.Indodax Trading Platform

Baca Juga :

SOURCE: SUARA.COM

Editor : Reza Nurfadillah

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI