Sukabumi Update

Ingin Hapus Jejak Digital di Internet? Coba Tips Berikut

SUKABUMIUPDATE.com - Perkembangan teknologi yang sekarang terjadi telah menjadikan internet sebagai salah satu kebutuhan sebagian besar orang-orang.

Hampir setiap orang saat ini bisa dengan mudah mengakses internet dengan berbagai tujuan seperti bekerja, mencari informasi, berbelanja, berkomunikasi dan sebagainya.

Semua itu dapat meninggalkan jejak digital di internet seperti situs web yang dikunjungi, media sosial yang ditelusuri, pesan yang pernah kamu kirim dan terima dan sebagainya dapat tersimpan di internet dan menjadi jejak digital.

Baca Juga :

Semua itu hal yang wajar terjadi, namun bisa juga menjadi berbahaya jika kamu pernah memasukan informasi yang bersifat sangat pribadi.

Mungkin kamu memiliki pertanyaan bagaimana cara menghapus jejak digital di internet. Jika benar, kamu bisa lakukan tips berikut untuk menghapus jejak digital tersebut seperti dilansir dari berbagai sumber.

1. Hapus Riwayat Pencarian Kamu

Sebagian besar aplikasi akan menyimpan data penggunanya dan dapat menyinkronkan informasi ke perangkat lain.

Hal itu menjadikan ketika akan menghapus log pencarian dari ponsel, maka harus menghapus catatan di berbagai platform.

Misalnya akun Google akan menyimpan riwayat pencarian yang dijalankan dari ponsel. Untuk menghapusnya, kamu bisa membuka akses dari browser web dan buka laman riwayat aktivitas Google, kemudian hapus riwayat tersebut.

photo(Ilustrasi) Jejak digital di internet - (iStockphoto)</span

2. Hapus Cookie

Menghapus semua cookie juga menjadi salah satu cara menghapus jejak digital di internet. Dengan menghapus cookie, maka tidak ada situs web yang dapat dilacak kembali.

Lakukan cara ini di semua browser web yang pernah kamu gunakan seperti Google, Firefox, dan sebagainya.

Jika hal tersebut dinilai terlalu merepotkan karena harus membersihkan cookie satu persatu, kamu dapat menggunakan bantuan pihak ketiga seperti Advanced System Optimizer untuk menghapus cookie dari semua browser sekaligus.

3. Gunakan DeleteMe

DeleteMe merupakan salah satu layanan untuk membantu menghapus informasi atau jejak digital kita di internet.

Dengan bantuan layanan tersebut, kamu bisa menghapus semua jejak digital di internet.

4. Cek Data yang Berpotensi Bocor

Kebocoran data di internet bukanlah sesuatu yang baru. Namun, hal tersebut bisa kamu antisipasi dengan beberapa cara.

Salah satunya dengan menggunakan layanan website Have I Been Pwned, ini merupakan layanan gratis yang dapat membantu kamu memeriksa apakah data informasi pernah bocor.

5. Gunakan Mode Incognito

Kamu bisa menggunakan mode incognito saat melakukan penelusuran di internet.

Incognito merupakan mode penelusuran pribadi yang diseiakan oleh sebagian besar peramban web.

Dengan menggunakan mode tersebut, maka aplikasi tak akan merekam laman yang dikunjungi termasuk kata kunci yang kamu gunakan selama penelusuran.

Editor : Dede Imran

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI